Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyek Jalan Raya di Padang Dinilai Asal Jadi, Dinas PUPR Buka Suara

Kompas.com - 30/01/2023, 14:02 WIB
Perdana Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com-Dinas Pekerjaan Umun dan Perumahan Rakyat (PUPR) Padang, Sumatera Barat, akhirnya mengklarifikasi terkait aspirasi masyarakat yang menginginkan proyek Jalan Raya Kurao dibongkar.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Padang, Harisman, mengatakan siap menampung aspirasi warga itu.

"Saat ini proyek masih dalam proses. Belum PHO (Provisional Hand Over) atau serah terima sementara pekerjaan," kata Harisman kepada Kompas.com, Senin (30/1/2023).

Baca juga: Warga Minta Proyek Jalan Raya Kurao Padang Dibongkar, DPRD: PUPR Jangan Asal-asalan

Harisman mengatakan, jika proyek itu tidak sesuai dengan spesifikasi dipastikan pihaknya tidak akan membayar rekanan.

"Nanti akan diperiksa. Apakah sesuai spek atau tidak. Kalau tidak, kita pastikan tidak akan kita bayarkan. Kita minta bongkar atau ganti," kata Harisman.

Terkait adanya tiang listrik di tengah badan jalan, Harisman mengatakan sudah berkoordinasi dengan PLN.

"Tiang itukan aset negara di bawah PLN. Jadi kita koordinasi dengan mereka, tidak bisa seenaknya kita yang bongkar. Dalam waktu dekat, PLN akan memindahkannya," kata Harisman.

Sebelumnya diberitakan, diduga asal-asalan proyek Jalan Raya Kurao, Nanggalo, Padang, Sumatera Barat diminta warga untuk dibongkar lagi.

Baca juga: Diduga Asal-asalan, Warga Minta Proyek Jalan Raya Kurao Padang Dibongkar Lagi

Proyek jalan raya jalur dua itu cukup aneh sebab tidak memiliki plang  yang berisikan informasi proyek.

Kemudian, jalan tetap diaspal kendati ada satu tiang listrik yang masih berdiri di tengah jalan.

"Saya heran dengan proyek ini. Tidak ada plangnya dan anehnya masih ada tiang listrik di tengah jalan tapi tetap juga diaspal," kata Khairul (40) warga Nanggalo kepada Kompas.com, Jumat (20/1/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Regional
Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Regional
Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com