Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Ditemani Gibran dan Jan Ethes Lihat Seni Mural Koridor Gatot Subroto Solo

Kompas.com - 23/01/2023, 19:42 WIB
Labib Zamani,
Khairina

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Presiden Jokowi bersama keluarga berkunjung ke beberapa tempat di Solo, Jawa Tengah, di sela libur cuti bersama Imlek, Senin (23/1/2023).

Selain ke kebun binatang Solo Safari dan Solo Technopark (STP), Jokowi juga menyempatkan waktu untuk berkunjung ke Koridor Jalan Gatot Subroto (Gatsu).

Koridor Gatsu di Kelurahan Kemlayan, Kecamatan Serengan, Solo ini merupakan kawasan pusat bisnis yang dipenuhi dengan seni mural.

Baca juga: Setengah Terisak, Siti Mengeluh Soal UKT Anaknya ke Jokowi Saat Kunjungan di Manado

Mural-mural ini dibuat oleh para seniman mural yang tergabung dalam program "Solo is Solo" bekerja sama dengan seniman senior Sardono W Kusumo.

Kunjungan Jokowi ke Koridor Gatsu ditemani Wali Kota Solo yang sekaligus putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka dan cucu pertamanya Jan Ethes Srinarendra.

Jokowi disambut oleh seniman Sardono W Kusumo dan Irul Hidayat. Jokowi pun berjalan melihat bangunan pusat bisnis yang dipenuhi seni mural tersebut.

Baca juga: Kisah Ibu-ibu di Solo Teriak Pak Jokowi, Kami Tetangga Kamu Lho Demi Bisa Foto Bersama Presiden

Sardono mengatakan Jokowi meminta agar Koridor Gatsu sebagai tempat kreativitas anak muda dalam bidang seni.

"Ada (pesan). Minta diteruskan. Kita diharapkan harus punya gagasan-gagasan terus," ungkap Sardono.

Selama ini, ungkap dia, Koridor Gatsu telah dijadikan ruang publik bagi seniman mural Solo untuk berekspresi. Kawasan ini juga sekaligus menjadi ruang pendidikan tentang aktivitas di ruang publik.

"Gang sempit ini sebenarnya sangat berfungsi. Makanya inisiatif dari orang-orang muralis, anak-anak muda muralis Solo ini dijadikan pendidikan tentang aktivitas di ruang publik," terang dia.

Menurut dia, Koridor Gatsu ini banyak diminati lembaga pendidikan dari luar Solo. Misalnya dari Jakarta International School, Binus, dan lain-lain.

Mereka sengaja datang ke Solo, Jawa Tengah, khususnya ke kawasan Gatsu untuk belajar secara langsung bagaimana melukis di ruang publik.

"Sekolah itu mengirim murid-muridnya kemari. Supaya praktik melukis di ruang publik dan itu penuh dengan tanggung jawab sejak kecil ditanamkan. Jadi bukan vandalisme. Nah tadi tertarik beliau (Jokowi) konsep kita ini," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tipu Warga Soal Jual Beli Tanah Senilai Rp 2,3 Miliar

Mantan Caleg di Pontianak Tipu Warga Soal Jual Beli Tanah Senilai Rp 2,3 Miliar

Regional
Fakta Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Kekasihnya, Pelaku Residivis Pembunuhan

Fakta Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Kekasihnya, Pelaku Residivis Pembunuhan

Regional
Ribuan Warga di 7 Desa di Lebong Bengkulu Tolak Direlokasi, BPBD: Ancaman Bencana Tinggi

Ribuan Warga di 7 Desa di Lebong Bengkulu Tolak Direlokasi, BPBD: Ancaman Bencana Tinggi

Regional
Perbaiki Lampu, Anggota DPRD Kubu Raya Meninggal Tersengat Listrik

Perbaiki Lampu, Anggota DPRD Kubu Raya Meninggal Tersengat Listrik

Regional
Diisukan Bakal Ikut Maju Pilkada, Kapolda Jateng: Itu Kan Urusan Partai

Diisukan Bakal Ikut Maju Pilkada, Kapolda Jateng: Itu Kan Urusan Partai

Regional
Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Regional
Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Regional
Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Regional
Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Regional
Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Regional
Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Regional
Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Regional
Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com