Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba di Sumbar, Erick Thohir Disambut Warga dan Diteriaki "Presiden"

Kompas.com - 20/12/2022, 09:56 WIB
Perdana Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com-Kedatangan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir disambut hangat masyarakat Sumatra Barat (Sumbar), Selasa (20/12/2022).

Ribuan warga tumpah di Bandara Internasional Minangkabau sejak pukul 07.00 WIB.

Teriakan “Hidup Erick Thohir” menggema saat mantan pemilik Inter Milan itu berjalan menemui warga yang telah menunggunya.

Baca juga: Spanduk Ganjar-Erick Thohir Terpasang di Kabupaten Semarang, Bawaslu: Bentuk Ekspresi Dukungan Politik

Saat keluar dari VIP bandara, Erick begitu kesulitan menembus barisan massa. Banyak yang meneriakkan nama Erick Thohir.

"Erick Tohir Presiden Indonesia 2024," teriak salah seorang warga yang disambut warga lainnya.

Kedatangan Erick terkait dengan proyek pembangunan di Sumbar.

Seperti pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik sebagai langkah mengurangi kemacetan dan longsor pada jalan Padang-Solok dan daerah terusannya itu.

Baca juga: Erick Thohir dan Zainudin Amali Temui Presiden FIFA untuk Persiapan Piala Dunia U20 2023

Selain itu juga meresmikan reaktivasi Kereta Api (KA) Mak Itam di Kota Sawahlunto dan menyaksikan MoU kerja sama PT KAI dengan Pemkab Agam terkait mengurai kemacetan di Padang Luar.

Turut hadir menyambut bersama masyarakat Anggota DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade serta sejumlah direksi dan komisaris BUMN yang ada di Sumbar dan di luar Sumbar.

Terlihat pula Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy dan Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono dan Forkopimda lainnya.

 

Warga juga membentangkan spanduk-spanduk dukungan kepada Erick Thohir. Bahkan, ada juga yang menuliskan “Erick Thohir for President 2024” dan “Selamat Datang Erick Thohir di Ranah Minang” dan lainnya.

Selain di parkiran VIP BIM, warga juga menyambut sampai ke Fly Over bandara.

Andre Rosiade mengatakan, penyambutan Erick Thohir sangat di luar ekspektasi, karena datang sebagai Menteri BUMN untuk meninjau beberapa proyek.

Baca juga: Bandara Minangkabau Kembali Layani Penerbangan Internasional

Selain itu juga melihat Semen Padang FC yang merupakan klub sepakbola milik Semen Indonesia Group (SIG).

“Ramai sekali yang menyambut Pak Erick Thohir. Mungkin ini adalah bagian dari terima kasih warga Sumbar kepada pak Erick Thohir yang sudah membantu banyak program di Sumbar melalui BUMN -BUMN yang ada,” kata anggota Komisi VI  yang bermitra dengan Kementerian BUMN ini.

Erick Thohir berterima kasih atas sambutan meriah masyarakat Sumbar kepadanya.

“Terima kasih-terima kasih,” katanya sembari melambaikan tangan kepada masyarakat yang menunggunya.

Baca juga: Spanduk Ganjar-Erick Thohir Terpasang di Kabupaten Semarang, Bawaslu: Bentuk Ekspresi Dukungan Politik

Erick juga disambut dengan prosesi tari pasambahaan saat turun dari mobil setelah mendarat.

Saat di luar bandara, Erick juga disambut ribuan warga yang tidak sempat datang ke VIP bandara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Kasus 'Bullying' di Cilacap, Kakak Korban: Kami Minta Keadilan yang Seadil-adilnya

Kasus "Bullying" di Cilacap, Kakak Korban: Kami Minta Keadilan yang Seadil-adilnya

Regional
Universitas Andalas Temukan Dugaan Penyelewengan Dana Kemahasiswaan Rp 613 Juta

Universitas Andalas Temukan Dugaan Penyelewengan Dana Kemahasiswaan Rp 613 Juta

Regional
[POPULER NUSANTARA] Viral Video Truk Rombongan TNI Diadang Minibus | Ormas Geruduk Mie Gacoan Medan

[POPULER NUSANTARA] Viral Video Truk Rombongan TNI Diadang Minibus | Ormas Geruduk Mie Gacoan Medan

Regional
Cerita Hakim MK Saldi Isra 4 Kali Gagal Masuk Perguruan Tinggi

Cerita Hakim MK Saldi Isra 4 Kali Gagal Masuk Perguruan Tinggi

Regional
Prakiraan Cuaca di Semarang Hari Ini, 30 September 2023: Siang Cerah Berawan, Suhu 35 Derajat Celcius

Prakiraan Cuaca di Semarang Hari Ini, 30 September 2023: Siang Cerah Berawan, Suhu 35 Derajat Celcius

Regional
Naik Status, Pelabuhan Peti Kemas Palaran Samarinda Resmi Jadi Objek Vital Nasional

Naik Status, Pelabuhan Peti Kemas Palaran Samarinda Resmi Jadi Objek Vital Nasional

Regional
Tekan Angka Kriminalitas di Kupang, Polisi Sita 235 Liter Miras Lokal

Tekan Angka Kriminalitas di Kupang, Polisi Sita 235 Liter Miras Lokal

Regional
Geger 'Bullying' Siswa SMP Cilacap, KPAI Turun Tangan

Geger "Bullying" Siswa SMP Cilacap, KPAI Turun Tangan

Regional
Pembayaran Ganti Rugi Lahan Tahap Akhir di Wadas Batal, Warga Hanya Serahkan Surat Penolakan lalu Pulang

Pembayaran Ganti Rugi Lahan Tahap Akhir di Wadas Batal, Warga Hanya Serahkan Surat Penolakan lalu Pulang

Regional
Sosok Ketua Geng Pelaku 'Bullying' Cilacap, Juara Silat dan Pernah Dikeluarkan dari Sekolah

Sosok Ketua Geng Pelaku "Bullying" Cilacap, Juara Silat dan Pernah Dikeluarkan dari Sekolah

Regional
Pensiunan Guru di Purworejo Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Ketahuan karena Bunyi HP

Pensiunan Guru di Purworejo Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Ketahuan karena Bunyi HP

Regional
Tahanan di Muna Ditemukan Tewas Gantung Diri, Polisi Selidiki Asal Ikat Pinggang

Tahanan di Muna Ditemukan Tewas Gantung Diri, Polisi Selidiki Asal Ikat Pinggang

Regional
Terungkap, Tersangka Penggelapan Uang Kurban di Tanjungpinang, Pembunuh Warga Singapura

Terungkap, Tersangka Penggelapan Uang Kurban di Tanjungpinang, Pembunuh Warga Singapura

Regional
Bocah Laki-laki di Bangka Tengah Diterkam Buaya di Hadapan Ayahnya Saat Memancing Ikan

Bocah Laki-laki di Bangka Tengah Diterkam Buaya di Hadapan Ayahnya Saat Memancing Ikan

Regional
Wanita yang Teriak dari dalam Mobil di Padang Buat Laporan Dugaan KDRT, Polisi: Sedang Diproses

Wanita yang Teriak dari dalam Mobil di Padang Buat Laporan Dugaan KDRT, Polisi: Sedang Diproses

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com