Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruminah Bersimpuh di Hadapan Plh Bupati Brebes Minta Anaknya yang Dipenjara Bebas

Kompas.com - 09/12/2022, 22:23 WIB
Tresno Setiadi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Ruminah (55), ibu dari TM (15) pelajar SMP yang harus mengerjakan ujian sekolah di dalam Lapas Kelas IIB Brebes karena didakwa terlibat tawuran berharap anaknya bisa dibebaskan.

Ruminah mengatakan, anaknya hanya menjadi korban ikut-ikutan dan bukan aktor utama tawuran antardesa yang terjadi di Kecamatan Losari beberapa waktu lalu.

"Saat itu anak saya bermain gitar di teras rumah. Kemudian, ada ramai-ramai, anak saya ikut lari mengikuti gerombolan. Anak saya enggak ikut mukul dan lainnya. Hanya ikut-ikutan," kata Ruminah, kepada Plh Bupati Brebes Djoko Gunawan, di halaman Lapas Kelas IIB Brebes, Jumat (9/12/2022).

Baca juga: Jadi Tersangka Tawuran, Siswa SMP di Brebes Ujian Sekolah di Lapas

Ruminah yang datang membesuk anaknya di penjara langsung bersimpuh di hadapan Plh Bupati Brebes, Djoko Gunawan yang juga datang menjenguk TM.

Kepada Plh Bupati, Ruminah meminta agar bisa membantu anaknya agar dibebaskan.

Sementara itu, Plh Bupati Brebes Djoko mengatakan, pihaknya akan memberikan pendampingan terhadap TM.

"Saat ini, anak itu masih mengikuti ujian akhir semester. Dia kelas IX SMP dan sebentar lagi akan mengikuti ujian kelulusan," kata Djoko.

Kedatangan Djoko untuk memastikan kondisi psikologis TM tidak terganggu dan tidak tertekan.

Sementara Dinas Pendidikan, DP3KB, Pusat Pelayanan Terpadu (PPT) Tiara serta Forum Pendamping Anak melakukan pendampingan.

Menurut Djoko, TM yang masih usia anak, harus mendapat pendampingan agar hak-hak sebagai anak terpenuhi.

Pemkab akan melakukan mediasi terhadap keluarga korban pelapor. Termasuk berkomunikasi dengan Polres dan Kejaksaan Negeri Brebes.

Pihaknya juga meminta polres dan kejaksaan untuk lebih menggali fakta-fakta tawuran yang diduga TM terlibat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com