Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Al Quran hingga Sajadah Jadi Suvenir Pengajian di Solo Jelang Pernikahan Kaesang-Erina

Kompas.com - 09/12/2022, 07:01 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Jemaah pengajian menjelang pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tak hanya dari keluarga inti Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Namun, ada kelompok pengajian dari Masjid Turisari asal Kelurahan Mangkubumen yang dipimpin Ahmad Suparno.

Pengajian digelar dengan sakral dan khidmat di kediaman Jokowi di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Kamis (8/12/2022).

Dari pantuan TribunSolo.com, jemaah pengajian juga mendapatkan suvenir yang isinya adalah Al Quran hingga sajadah warna pink tua.

Baca juga: Ini Doa Peserta Pengajian untuk Kaesang dan Erina

Kakak Iriana Jokowi, Hariyanto, menjelaskan, pengajian ini dihadiri keluarga inti yang berjumlah 20 orang, mulai dari Ibu Negara Iriana Joko Widodo hingga kakak-kakak Kaesang.

"Ibu, Mas Bobby, Mas Gibran. Sama Mbak Selvi sama Kahiyang. Ibu sudah ada," kata dia kepada TribunSolo.com.

Tak hanya keluarga inti Presiden Jokowi, tetapi ada kelompok pengajian Masjid Turisari asal Mangkubumen.

"Yang hadir dari keluarga saja. Yang hadir dari kelompok pengajian Masjid Turisari," aku dia.

Baca juga: Mengenal Tradisi Semaan Al Quran di Rangkaian Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Saat disinggung apakah ada tokoh yang datang, pria yang akrab dipanggil Pakde Antok menjawab tak ada yang diundang.

"Anwar Usman (Ketua MK) ya ada karena keluarga. Hanya murni pengajian saja. Terima kasih, semoga lancar semua," jelasnya.

Usai acara, beberapa tamu terlihat beranjak dari kediaman Jokowi menggunakan mobil.

Ada yang memakai Toyota Hiace, Toyota Alphard, Toyota Innova, dan beberapa mobil yang terlihat dikawal oleh petugas Patwal.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Souvenir Pengajian Jelang Pernikahan Kaesang dan Erina di Sumber Solo : Ada Alquran hingga Sajadah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com