Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantan Terong: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Kompas.com - 03/12/2022, 15:23 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Pantan Terong terletak di Kecamatan Bebesan, Kota Takengon, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Pantan Terong merupakan tempat wisata untuk melihat pemandangan alam dari ketinggian.

Kawasan wisata ini banyak dikunjungi wisatwan lokal hingga mancanegara.

Berikut ini adalah daya tarik, harga tiket, dan rute Pantan Terong.

Pantan Terong

Daya Tarik Pantan Terong

Pantan Terong adalah bukit yang berada di puncak Dataran Tinggi Gayo. Wilayah ini berada di ketinggian 1.360 meter di atas permukaan laut.

Dari sini, pengunjung dapat melihat keindahan Danau Laut Tawar yang terlihat biru sempurna.

Kota Takengon dengan rumah dan bangunannya akan terlihat sangat jelas terutama jika tidak berkabut.

Baca juga: Empat Hal yang Wajib Dilakukan di Pantan Terong

Saat berkabut, bangunan rumah tersebut akan terlihat samar menyembul dibalik kabut dan awan.

Cuaca Pantan Terong cukup sejuk, bagi pengunjung disarankan untuk membawa jaket bahkan menggunakan kaos kaki tebal supaya tidak kedinginan.

Keindahan alam di sekitar Pantan Terong menjadi spot foto yang indah.

Menjelang sore, pemandangan matahari terbenam terlihat sangat indah, hal inilah yang menyebabkan banyak pengunjung yang senang datang ke tempat ini menjelang petang.

Kafe di Pantan Terong, di Desa Ulu Nuih, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, Selasa (25/12/2018).KOMPAS.com/MASRIADI Kafe di Pantan Terong, di Desa Ulu Nuih, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, Selasa (25/12/2018).

Pantan Terong terbagi menjadi dua tempat, yaitu bagian atas dan bawah. Bagian atas terdapat kafe yang menyajikan kopi arabika dan robusta.

Sedangkan di bagian bawah terdapat tulisan Pantan Terong yang menjadi lokasi swafoto atau foto bersama keluarga.

Harga Tiket Pantan Terong

Bagi pengunjung yang ingin menikmati Pantan Terong akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 5.000 rupiah di depan pintu gerbang Pantan Terong.

Untuk tarif parkir sepeda motor sebesar Rp 5.000 dan mobil sebesar Rp 10.000.

Rute Pantan Terong

Jarak tempuh Pantan Terong dari Takengon, ibu kota Kabupaten Aceh Tengah, kurang lebih 7,3 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 18 menit.

Perjalanan menuju Pantan Terong akan melewati jalan mendaki, untuk pengunjung yang belum terbiasa mengendarai mobil di jalan mendaki diharapkan berhati-hati.

Baca juga: Bersantai Ditemani Awan di Ketinggian Pantan Terong

Sepanjang perjalanan akan melewati hamparan kebun kopi milik petani yang akan menjadi pemandangan menarik tersendiri.

Jalanan menanjak menuju kawasan wisata Pantan Terong, di Desa Ulu Nuih, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, Selasa (25/12/2018).KOMPAS.com/MASRIADI Jalanan menanjak menuju kawasan wisata Pantan Terong, di Desa Ulu Nuih, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, Selasa (25/12/2018).

Sesekali akan terlihat petani memetik sayuran di tengah udara yang sejuk, segar, dan awan berkabut. (Penulis: Kontributor Lhokseumawe, Masriadi; Editor: I Made Asdhiana).

Sumber:

travel.kompas.com

lldikti13.kemdikbud.go.id

direktoripariwisata.id

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com