Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berjasa dalam Pembangunan Zona Perdagangan Bebas, Gubernur NTT Terima Medal of Merit dari Presiden Timor Leste

Kompas.com - 29/11/2022, 08:40 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Andi Hartik

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat menerima penghargaan Medal of Merit, Ordem de Timor Leste dari Pemerintah Timor Leste.

Penghargaan itu diterima Viktor langsung dari Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta saat menghadiri upacara peringatan Proklamasi Kemerdekaan ke-47 Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) di Munisipiu, Distrik Manatuto, Timor Leste, Senin (28/11/2022).

Penghargaan itu diberikan karena Viktor dianggap telah berkontribusi untuk komunikasi hubungan internasional dan bilateral.

Baca juga: Ilegal Masuk Indonesia, 8 Warga Timor Leste Dideportasi dari NTT, Ada Guru dan Pelajar

Ordem de Timor-Leste merupakan tanda kehormatan tertinggi yang diberikan oleh Timor Leste. Penghargaan ini diberikan kepada tokoh dan warga negara asing yang kontribusinya diakui dan signifikan bagi negara dan bangsa Timo Leste.

Presiden Timor Leste, Jose Ramos Horta dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan apresiasi atas kehadiran gubernur NTT bersama para delegasi.

Baca juga: Masuk Secara Ilegal ke Indonesia dan Mengamuk di Rumah Calon Istri, WN Timor Leste Dideportasi

"Selamat datang dan apresiasi atas kehadiran Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat bersama para delegasi yang berjumlah 50 orang di RDTL ini. Beliau (Viktor Bungtilu Laiskodat), di sini rumah kamu sebagai saudaraku dan juga sebagai orang Timor," ujar Ramos dalam rilis resmi yang diterima Kompas.com, Selasa (29/11/2022) pagi.

Sebagai orang timor, lanjut Ramos, dia berbangga karena Viktor mampu meyakinkan Presiden RI Joko Widodo untuk bekerja sama di wilayah perbatasan Wini (Indonesia) - Oekusi (Timor Leste) untuk membangun free trade zone atau zona perdagangan bebas.

"Tentu free trade zone yang nantinya dapat berdampak bagi pertumbuhan ekonomi di Pulau Timor (Indonesia) dan wilayah Timor-Leste," kata Ramos.

Pihaknya akan memperkuat kapasitas sumber daya manusia untuk mendukung perdagangan bebas di perbatasan kedua negara tersebut.

"Ada empat bahasa yang terus kita edukasi di negara ini (Timor-Leste) yaitu Bahasa Tetun, Portugis, Inggris dan Indonesia, sehingga nantinya bisa mendukung zona perdagangan bebas," ujar dia.

Sebanyak 41 Jembatan dibangun guna mendukung jalan Sabuk Merah Perbatasan Indonesia-Timor Leste.Sigiranus Marutho Bere/Kompas.com Sebanyak 41 Jembatan dibangun guna mendukung jalan Sabuk Merah Perbatasan Indonesia-Timor Leste.
Sementara itu, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat memberikan tanggapan positif terkait pembangunan free trade zone.

Dia menyebut, free trade zone dapat dimanfaatkan oleh kedua pihak, yaitu Indonesia dan Timor Leste untuk mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakatnya.

"Pulau Timor ini sangat unik, pulau kecil namun terdapat dua negara di dalamnya yaitu Negara Indonesia dengan wilayah Provinsi NTT dan Negara Timor Leste," kata Viktor.

Baca juga: Seorang Polisi NTT Ketahuan Main Judi di Timor Leste, Kini Ditahan oleh Propam Polda

Sehingga, NTT dan Timor-Leste mesti saling mendukung dalam semangat membangun free trade zone dan diharapkan memiliki semangat membangun yang sama.

"Apalagi kita ketahui bersama, Indonesia sebagai salah satu negara yang memiliki ekonomi terkuat di dunia, akan menjadi gerakan yang hebat untuk berperan membangun Pulau Timor dan Timor Leste sekaligus menjadi prestasi yang luar biasa," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com