Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambutan Warga Provinsi Papua Tengah dan Selatan untuk Kedatangan Pj Gubernur yang Baru Dilantik

Kompas.com - 18/11/2022, 17:51 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Ribka Haluk, Penjabat (Pj) Gubernur Papua Tengah, langsung berlutut sesaat setelah menuruni pesawat yang ditumpanginya dari Jakarta, di Bandara Douw Aturure Nabire, Jumat (18/11/2022).

Ribka yang mengenakan seragam dinas gubernur serba putih itu pun menerima pujian dari berbagai pihak, termasuk dari Intelektual Muda asal Suku Meepago, Provinsi Papua Tengah, Doni Donatus Gobay.

Doni mengapresiasi Ribka yang langsung berlutut kepada alam dan masyarakat Provinsi Papua Tengah.

Doni menilai, aksi berlutut yang dilakukan Ribka merupakan wujud penghormatan terhadap masyarakat Papua Tengah.

“Beliau (Ribka Haluk) menghormati dan mau merendahkan hati untuk negeri Papua Tengah," kata Doni kepada Kompas.com, Jumat (18/11/2022).

Baca juga: Tiba di Nabire, Pj Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk Berlutut

“Ini bentuk penghormatan Mama (Ibu) Pj gubernur kepada alam dan masyarakat di Provinsi Papua Tengah,” imbuhnya.

Dia berharap, Ribka dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi provinsi baru tersebut.

“Mama (ibu) Ribka bisa meletakkan dasar pembangunan yang baik untuk Papua Tengah ke depan,” ujar Doni.

“Berlutut ini sebagai simbol mama (ibu) Pj Gubernur Papua Tengah menghormati negeri yang akan dipimpinnya,” tandasnya.

Apolo Safanpo tiba di Provinsi Papua Selatan

Selain Ribka, Pj gubernur yang baru dilantik lainnya, Apolo Safanpo, juga telah tiba di Provinsi Papua Selatan.

Kedatangan Apolo di Bandara Mopah, Merauke, Jumat (18/11/2022), disambut meriah oleh warga.

Baca juga: Kedatangan Pj Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo Disambut Meriah Warga

Warga yang mengenakan pakaian adat menyambut kedatangan Apolo dengan tari-tarian.

Usai dikalungi bunga dan dipakaikan noken serta dimahkotai, Apolo beserta rombongan langsung diarak menuju Taman Patung Hati Kudus Yesus bersama warga Merauke dengan pengamanan ketat Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Sejumlah bupati pun turut menyambut kedatangan Apolo beserta istri, di antaranya Bupati Merauke, Romanus Mbaraka, Bupati Asmat, Elisa Kambu, dan Pj Bupati Mappi, Michael Gomar.

Bupati Merauke, Romanus Mbaraka, mengapresiasi dan memuji sambutan meriah yang ditunjukkan warga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com