Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambutan Warga Provinsi Papua Tengah dan Selatan untuk Kedatangan Pj Gubernur yang Baru Dilantik

Kompas.com - 18/11/2022, 17:51 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Ribka Haluk, Penjabat (Pj) Gubernur Papua Tengah, langsung berlutut sesaat setelah menuruni pesawat yang ditumpanginya dari Jakarta, di Bandara Douw Aturure Nabire, Jumat (18/11/2022).

Ribka yang mengenakan seragam dinas gubernur serba putih itu pun menerima pujian dari berbagai pihak, termasuk dari Intelektual Muda asal Suku Meepago, Provinsi Papua Tengah, Doni Donatus Gobay.

Doni mengapresiasi Ribka yang langsung berlutut kepada alam dan masyarakat Provinsi Papua Tengah.

Doni menilai, aksi berlutut yang dilakukan Ribka merupakan wujud penghormatan terhadap masyarakat Papua Tengah.

“Beliau (Ribka Haluk) menghormati dan mau merendahkan hati untuk negeri Papua Tengah," kata Doni kepada Kompas.com, Jumat (18/11/2022).

Baca juga: Tiba di Nabire, Pj Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk Berlutut

“Ini bentuk penghormatan Mama (Ibu) Pj gubernur kepada alam dan masyarakat di Provinsi Papua Tengah,” imbuhnya.

Dia berharap, Ribka dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi provinsi baru tersebut.

“Mama (ibu) Ribka bisa meletakkan dasar pembangunan yang baik untuk Papua Tengah ke depan,” ujar Doni.

“Berlutut ini sebagai simbol mama (ibu) Pj Gubernur Papua Tengah menghormati negeri yang akan dipimpinnya,” tandasnya.

Apolo Safanpo tiba di Provinsi Papua Selatan

Selain Ribka, Pj gubernur yang baru dilantik lainnya, Apolo Safanpo, juga telah tiba di Provinsi Papua Selatan.

Kedatangan Apolo di Bandara Mopah, Merauke, Jumat (18/11/2022), disambut meriah oleh warga.

Baca juga: Kedatangan Pj Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo Disambut Meriah Warga

Warga yang mengenakan pakaian adat menyambut kedatangan Apolo dengan tari-tarian.

Usai dikalungi bunga dan dipakaikan noken serta dimahkotai, Apolo beserta rombongan langsung diarak menuju Taman Patung Hati Kudus Yesus bersama warga Merauke dengan pengamanan ketat Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Sejumlah bupati pun turut menyambut kedatangan Apolo beserta istri, di antaranya Bupati Merauke, Romanus Mbaraka, Bupati Asmat, Elisa Kambu, dan Pj Bupati Mappi, Michael Gomar.

Bupati Merauke, Romanus Mbaraka, mengapresiasi dan memuji sambutan meriah yang ditunjukkan warga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com