KOMPAS.com - Satu keluarga tewas tertimbun tanah longsor di Pekon Tembakak, Kecamatan Karya Penggawa, Pesisir Barat, Lampung.
Peristiwa itu terjadi saat hujan mengguyur wilayah tersebut sejak Sabtu (12/11/2022) pukul 18.00 WIB hingga Minggu (13/11/2022).
Kepala Pekon Tembakak, Yuzuardi mengungkapkan detik-detik musibah tanah longsor hingga menewaskan satu keluarga tersebut.
Baca juga: Satu Keluarga di Pesisir Barat Lampung Tertimbun Longsor
Musibah tanah longsor itu diperkirakan terjadi pada Minggu pukul 03.00 WIB.
Menurut dia, tidak ada tanda-tanda bakal terjadi tanah longsor. Selain itu, kejadian tanah longsor tersebut juga berlangsung begitu cepat.
Diduga saat terjadi longsor, korban sekeluarga sedang tertidur pulas.
Sehingga mereka tidak sempat melarikan diri ketika musibah tanah longsor terjadi.
"Ada tiga orang yang tinggal di dalam rumah itu saat malam kejadian, semuanya tertimbun tanah longsor," ungkap dia dikutip dari TribunLampung.co.id.
Yuzuardi mengatakan, material tanah longsor cukup besar hingga membuat rumah hancur.
"Korban kemungkinan tidak sempat menyelamatkan diri," ujar dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.