KOMPAS.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, melantik Ribka Haluk sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Tengah, pada Jumat (11/11/2022).
Pelantikan tersebut berbarengan dengan peresmian tiga daerah otonomi baru (DOB) Papua, yakni Provinsi Papua Tengah, Provinsi Papua Selatan, dan Provinsi Papua Pegunungan.
"Dengan ini (pemerintah) meresmikan Provinsi Papua Selatan, Provinsi Papua Tengah, dan Provinsi Papua Pegunungan" kata Mendagri Tito, dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (11/11/2022).
Selain Ribka, Tito juga melantik Apolo Safanpo sebagai Pj Gubernur Papua Selatan dan Nikolaus Kondomo sebagai Pj Gubernur Papua Pegunungan.
Baca juga: Momen Saat Ketua KPK Firly Bahuri Jabat Erat Tangan Gubernur Papua Tersangka Kasus Gratifikasi...
Dilansir dari Tribunnews.com, Jumat (11/11/2022), sebelum dilantik sebagai Pj Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk merupakan Staf Ahli Mendagri Bidang Aparatur dan Pelayanan Publik.
Ribka pun pernah bertugas sebagai Kepala Dinas Sosial, Kependudukan, dan Catatan Sipil (Kadisdukcapil) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua.
Perempuan kelahiran 10 Januari 1971 itu pun pernah dilantik menjadi Pj Bupati Kabupaten Mappi, Provinsi Papua Selatan, pada tahun 2017.
Selanjutnya, pada tahun 2021, Gubernur Papua, Lukas Enembe, melantik Ribka sebagai Pj Bupati Yalimo, Provinsi Papua.
Kini, Ribka Haluk resmi menjadi perempuan pertama yang berhasil menjabat sebagai gubernur di Papua.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dia serahkan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 31 Desember 2021 lalu, total harta kekayaan Ribka mencapai Rp 2,2 miliar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.