KUPANG, KOMPAS.com - AL (61), warga Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), meninggal di rumah sakit setempat.
Berdasarkan hasil tes cepat antigen Rumah Sakit Umum Daerah Umbu Rara Meha Waingapu, Sumba Timur, AL dinyatakan positif Covid-19.
Baca juga: Rambangaru Sumba Timur Alami Kekeringan Ekstrem, 215 Hari Tanpa Hujan
Namun, keluarga membawa paksa jenazah AL untuk disemayamkan di dalam gedung ibadah Gereja Misi Injil Indonesia (GMII) Jemaat GMII Waingapu.
Informasi itu dibenarkan Kepala Kepolisian Resor Sumba Timur, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fajar Widyadharma, saat dihubungi Kompas.com, melalui sambungan telepon, Jumat (4/11/2022) pagi.
"Yang bersangkutan (AL) meninggal tadi malam pukul 22.50 Wita, akibat Covid-19," kata Fajar.
Meski diketahui meninggal akibat Covid-19, lanjut Fajar, jenazah AL dibawa pulang secara paksa oleh keluarga menggunakan mobil jenazah RSUD Umbu Rara Meha Waingapu pada Jumat dini hari.
Pada pukul 00.57 Wita, Jenazah AL tiba di Gereja Misi Injil Indonesia (GMII) Jemaat GMII Waingapu, Jalan Ikan Lumba-Lumba, Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu.
"Jenazah almarhum disemayamkan di dalam gedung ibadah Gereja Misi Injil Indonesia (GMII) Jemaat GMII Waingapu," ungkap Fajar.
Baca juga: Pemakaman Raja Sumba Timur, Jenazah Disemayamkan 3 Tahun di Rumah Duka
Rencananya, kata Fajar, jenazah Arnolus akan dimakamkan di pemakaman keluarga.
"Pihak keluarga belum bisa menentukan terkait pemakaman almarhum, karena keluarga akan melakukan kumpul keluarga terlebih dahulu, terkait penentuan tempat dan hari pemakaman almarhum," ujar dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.