Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pertama WSBK Mandalika 2022 Dibuka Gratis bagi Penonton

Kompas.com - 01/11/2022, 06:47 WIB
Fitri Rachmawati,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Koordinator Lapangan (Korlap) World Superbike (WSBK) 2022 di Sirkuit Mandalika, Jamaludin Maladi menyebutkan, hari pertama event balap dunia itu akan dibuka gratis bagi penonton. Harapannya, penonton menjadi penasaran dan membeli tiket untuk hari kedua dan ketiga.

Hal ini untuk meningkatkan penjualan tiket WSBK.

"Hari Jumat (11/11/2022) gratis, masyarakat Pujut, Sengkol, bisa menonton latihan para pebalap WSBK, dengan harapan mereka penasaran dan membeli tiket di hari Sabtu dan Minggu, dengan diskon 50 persen bagi masyarakat NTB," kata Jamaludin dalam Rapat Persiapan WSBK di Lombok Raya, Mataram, Senin (31/10/2022).

Baca juga: Kala Pembalap WSBK Xavi Vierge Jajal Sirkuit Mandalika Pakai Sepeda, MGPA: Senang Sekali

Jamaludin mengatakan, hingga hari ke-9 jelang WSBK, tercatat 18.500 tiket telah terjual, baik tiket tribun grandstand, premier, general admission, deluxe class, royal box dan hospitality suites.

"Yang jelas progres penjualan tiket ini bagus, karena dari laporan-laporan MGPA dan lainnya beberapa hari lalu melaporkan 18.000 tiket terjual sekarang mungkin sudah 20.000 lebih telah tembus," terang Jamaludin.

Baca juga: Hindari Kemacetan, Penonton WSBK 2022 Disarankan Gunakan Sepeda Motor

Keyakinan Jamaludin bahwa penjualan tiket telah tembus lebih dari 20.000 karena para bupati dan wali kota se-NTB tengah membeli tiket WSBK.

"Alhamdulillah Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah sudah banyak tiket yang mereka beli, baik masyarakatnya, ASN mungkin, BUMD, tidak ada masalah, cuma tidak ada pemaksaan pada PNS atau ASN, hanya pemberitahuan menginformasikan bahwa ada WSBK pada 11 sampai 13 November 2022, " katanya.

Meski telah terjual lebih dari 20.000 tiket, namun itu dirasa masih kurang banyak. Sebab, jumlah itu belum mencapai 50 persen dari target 50.000. Karena itu, khusus untuk masyarakat NTB mendapat diskon 50 persen.

Bagi mereka yang sudah membeli tiket untuk hari Sabtu dan Minggu atau hari kedua dan ketiga, tidak perlu menukar tiket dengan gelang seperti MotoGP. Penonton juga tidak perlu ke loket penukaran tiket.

Direktur MGPA, Priandhy Satria saat Rapat Kordinasi persiapan WSBK di Mataram, Senin (31/10/2022)FITRI R Direktur MGPA, Priandhy Satria saat Rapat Kordinasi persiapan WSBK di Mataram, Senin (31/10/2022)
"Cukup menunjukkan email tiketnya, dan hanya berlaku untuk sekali masuk tidak bisa masuk dua kali mengunakan tiket yang sama. Barcode tidak bisa terdeteksi kalau sudah keluar dan masuk lagi, atau sudah ada yang pakai misalnya," kata Jamaludin.

Doa bersama

Jamaludin mengatakan, pada hari pertama WSBK, Jumat (11/11/2022), akan digelar doa bersama di Sirkuit Mandalika.

"Kita akan mengundang tokoh masyarakat, tokoh agama, para tuan guru, santri pondok pesantren di sekitar sirkuit untuk hadir dan berdoa agar event ini berjalan lancar," katanya.

Baca juga: Manjakan Penonton WSBK, Pemprov NTB Siapkan 200 Stan UKM di Dalam Sirkuit Mandalika

Direktur Mandalika Grand Prix Association, Apriandi Satria yang juga hadir dalam rapat persiapan WSBK mengatakan, jelang hari pelaksanaan biasanya warga mulai berdatangan dan membeli tiket WSBK.

"Berbagai kelas sudah terjual, baik kelas grandstand, premier, general admission, deluxe class, royal box dan hospitality suites terjual semua," kata Apriandi.

Jika pun ada lonjakan penonton, pihaknya mengaku sudah siap. Sebab, kapasitas penonton di Sirkuit Mandalika mencapai 100.000 penonton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Regional
Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Kilas Daerah
BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

Regional
Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Regional
Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

Regional
4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com