Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Didukung Mantan Aparatur Desa Indonesia Maju Pilgub Jateng, Gibran: Jawaban Saya Selalu Sama Kok

Kompas.com - 20/10/2022, 12:13 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mendapat dukungan dari mantan aparatur desa Indonesia yang tergabung Forumadi untuk maju sebagai calon gubernur (cagub) Jawa Tengah 2024.

Dukungan itu mereka wujudkan dalam bentuk deklarasi yang mereka laksanakan di Semarang pada Rabu (19/10/2022). Terkait dukungan itu, Gibran mengaku belum mendengar informasi tersebut.

"Saya malah belum monitor beritanya," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Kamis (20/10/2022).

Baca juga: Ganjar: Capres Apa? Aku Ini PDI Perjuangan

Mengenai dukungan itu, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi)itu menegaskan ingin fokus menyelesaikan tugasnya di Solo.

"Jawaban saya selalu sama kok. Fokus dulu di Solo ya. Terima kasih untuk doanya," terang putra sulung Presiden Jokowi.

Diketahui, nama Gibran selalu muncul dalam berbagai lembaga survei untuk bursa calon gubernur DKI Jakarta maupun Jawa Tengah. Namun, dirinya tetap menegaskan masih ingin menyelesaikan tugasnya di Solo.

"Yang jelas saya masih fokus dulu di Solo," ungkapnya.

Belum lama Gibran juga mendapat dukungan untuk maju Pilgub Jawa Tengah 2024 dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Hal itu, disampaikan Ganjar jika suami Selvi Ananda itu bersedia maju dalam Pilkada Jateng.

"Kalau saya, saya dukung (Gibran Rakabuming Raka)," jelas Ganjar saat ditemui di Sukoharjo, Jawa Tengah, Jumat (14/10/2022).

Dukungan ini disampaikan Ganjar setelah mengetahui Gibran unggul dalam survei Charta Politika Indonesia. Gibran memperoleh angka 37,7 persen, terkait Preferensi Sosial dan Politik Masyarakat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022.

"Kalau Mas Gibran mau, itu bagus. Kan potensinya oke," ucap Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harga Daging Sapi di Pasar Kebumen Naik Jelang Idul Fitri

Harga Daging Sapi di Pasar Kebumen Naik Jelang Idul Fitri

Regional
Penerimaan Bintara Polisi di Papua, Ada Kuota Khusus untuk Anak Kepala Suku

Penerimaan Bintara Polisi di Papua, Ada Kuota Khusus untuk Anak Kepala Suku

Regional
Terungkap Asal Puluhan Senjata Api di Bandung, Dititipi Suami yang Ditahan di Lapas Cipinang

Terungkap Asal Puluhan Senjata Api di Bandung, Dititipi Suami yang Ditahan di Lapas Cipinang

Regional
Pesta Sabu dengan Temannya, Caleg Gagal Asal Pati Diringkus Polisi

Pesta Sabu dengan Temannya, Caleg Gagal Asal Pati Diringkus Polisi

Regional
Banjir Demak Berangsur Surut, Ribuan Orang Tinggalkan Pos Pengungsian

Banjir Demak Berangsur Surut, Ribuan Orang Tinggalkan Pos Pengungsian

Regional
Kualitas Rendah, Beras Lokal di Kebumen Kurang Diminati meski Harganya Turun

Kualitas Rendah, Beras Lokal di Kebumen Kurang Diminati meski Harganya Turun

Regional
Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Regional
SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

Regional
Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Regional
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Regional
Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Regional
Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Regional
Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Regional
Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Regional
Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com