Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akan Bercerai, Seorang Perempuan Ditemukan Tewas Terbakar di Hutan, Diduga Dibunuh Pacar

Kompas.com - 15/10/2022, 14:44 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Supan alias Rian menyerahkan diri ke Mapolres Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung pada Rabu (12/10/2022) malam.

Di hadapan petugas, Rian yang berstatus duda itu mengaku telah membunuh dan membakar mayat pacarnya bernama Supiya (40) yang biasa dipanggil Evi.

Rian mengaku melakukan pembunuhan di dalam hutan di kawasan Parit Tiga, Kabupaten Bangka Selatan.

Petugas yang tiba di lokasi lalu menggelar olah TKP dan membawa jasad korban untuk autopsi di RSUD Bangka Selatan.

Evi sendiri merupakan warga Desa Serdang, Kecamatan Toboali, Bangka Selatan (Basel). Sehari-hari Evi bekerja di kedai rumah makan untuk menghidupi kedua anaknya.

Baca juga: Gadis di Temanggung Dibunuh Pacar Usai Disetubuhi, Pelaku Masih di Bawah Umur

Korban proses cerai dengan suami

Kepala Desa Serdang, Apendi membenarkan jika sosok jasad yang ditemukan terbakar adalah warganya.

Ia mengaku sempat menemani keluarga korban ke Polres Bangka Selatan untuk memastikan identitas korban.

"Dari keterangan keluarga usai mendatangi pihak Kepolisian, mereka mengakui korban tersebut adalah keluarganya," ucap Apendi.

Ia mengatakan korban sudah menikah, namun sejak dua bulan terakhir korban pisah ranjang.

Baca juga: Kisah Pilu Pegawai Bank Dirampok dan Dibunuh Pacar Sendiri, Baru Sebulan Jalin Asmara

Selama proses perceraian, korban memilih tinggal di kontrakan di kawasan Toboali.

Sementara itu Kasat Reskrim Bangka Selatan, AKP Chandra Satria Adi Pradana mengatakan pihaknya sudah menahan pelaku Rian.

Bahkan pria berstatus duda anak satu itu telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Sudah kita menetapkan Supian alias Rian, sebagai tersangka pembunuhan hingga pembakaran jasad," kata Chandra.

"Dia mengakui telah membunuh seseorang hingga membakar mayatnya," tambahnya.

Baca juga: Wanita Pegawai Bank di Bali Dibunuh Pacar, Mayat Dibuang di Selokan dan Mobil Dibawa Kabur

Chandra menjelaskan kondisi korban ditemukan dalam kondisi hangus terbakar dan sebagian telah menjadi abu serta tersisa sediki tulang.

"Dan bagian tubuh yang tidak habis dibakar, ada yang dikubur oleh tersangka di dalam tanah dekat dengan TKP," imbuh Chandra.

Chandra menegaskan, pihaknya masih bekerja untuk mengusut tuntas kasus ini. Termasuk mengungkap motif pelaku membunuh korban yang hingga kini masih misteri.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pria Bunuh Pacar di Bangka Selatan, Korban Ditemukan Hangus Terbakar di Hutan, Motif Masih Misteri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Regional
Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Regional
Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Regional
Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Regional
Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Regional
Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Regional
Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Regional
Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Regional
Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Regional
Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Regional
Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Regional
Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com