SOLO, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo blak-blakan mendukung Gibran Rakabuming Raka untuk maju dalam Pemilihan Daerah (Pilkada) 2024 mendatang sebagai calon gubernur (cagub) Jateng.
Hal itu, disampaikan Ganjar jika Suami Selvi Ananda itu mau maju dalam Pilkada Jateng.
"Kalau saya, saya dukung (Gibran Rakabuming Raka)," jelas Ganjar saat ditemui di Sukoharjo, Jawa Tengah, Jumat (14/10/2022).
Dukungan ini disampaikan Ganjar setelah mengetahui Gibran unggul dalam survei Charta Politika Indonesia. Gibran memperoleh angka 37,7 persen, terkait Preferensi Sosial dan Politik Masyarakat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022.
Baca juga: Unggul Jadi Pengganti Ganjar di Survei, Gibran: Kan Cuma 37 Persen, Sisanya Enggak Mau
"Kalau mas Gibran mau, itu bagus. Kan potensinya oke," ucap Ganjar.
Diberitakan sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka menilai untuk maju dalam Pilgub Jateng harus ada dukungan dari warga.
"Iki bukan masalah tertarik atau tidak tertarik, warga gelem ora karo aku (warga mau mendukung saya tidak)," ucapnya.
Disinggung kemungkinan diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dalam Plgub Jateng, dia mengaku akan memikirkan.
"Ya besok saja. (Pembahasan partai) belum ada. Kan iki cuma survei tok," jelas Gibran.
Gibran mengungkapkan pilkada masih digelar tahun 2024 mendatang. Dia pun belum memutuskan apa pun.
"Ya kan cuma 37, sisone ra gelem (sisinya tidak mau). Waktunya masih panjang, saya belum memutus apa-apa. Survei yowes ben gitu, ra mikir survei sik (survei biarkan saja, saya tidak memikirkan survei dulu)," katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.