Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basarnas Evakuasi 154 Warga yang Terjebak Banjir di Mamuju

Kompas.com - 11/10/2022, 23:54 WIB
Himawan,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAMUJU, KOMPAS.com - Tim Basarnas Mamuju, BPBD, serta aparat gabungan TNI dan kepolisian mengevakuasi 154 warga yang terjebak di dalam rumah saat banjir terjadi di beberapa wilayah di Kecamatan Kalukku, Mamuju, Sulbar, pada Selasa (11/10/2022). 

Kepala Basarnas Mamuju Muhammad Arif Anwar mengatakan, bahwa banjir yang disebabkan hujan deras yang terjadi sejak Selasa siang ini membuat warga kesulitan untuk mengungsi karena arus air yang cukup deras.

Ratusan warga yang dievakuasi ini, kata Arif, kini mengungsi di dua lokasi pengungsian yakni Masjid Tampa Padang dan Kantor Sar Mamuju. 

Baca juga: Longsor di Majene, Akses Jalan Trans Sulawesi Poros Mamuju-Majene Terputus

"Yang di kantor kami ada 42 orang di antaranya anak-anak 11, 2 lansia, dan 29 dewasa," kata Arif, melalui telepon, pada Selasa malam.

Arif menyebut, banjir terparah berada di lingkungan Sampoang, Kelurahan Sinyonyoi. Di lokasi ini, air mencapai ketinggian hingga 1,5 meter.

Arif mengungkapkan bahwa jumlah warga yang mengungsi akibat banjir di Kecamatan Kalukku ini bisa lebih banyak dari catatan timnya.

Sebab, banyak warga yang sudah mengungsi lebih dulu sebelum tim gabungan datang melakukan evakuasi. 

"Banyak yang mengungsi secara mandiri di rumah keluarganya, tapi yang mengungsi ada 112 orang di (masjid) Tampa Padang," ujar Arif.

Baca juga: Banjir di Mamuju, Akses Jalan Terputus, Warga Terjebak hingga Kandang Kambing Hanyut

Sejauh ini, kata Arif, belum ada korban jiwa yang ditemukan akibat banjir ini.

Namun, warga yang mengungsi membutuhkan makanan serta pakaian karena saat dievakuasi, warga sudah tidak sempat menyelamatkan barangnya. 

"Mereka cuma bawa baju di badan. Minimal pakaianlah. Terus makanan untuk konsumsi," kata Arif. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Regional
Kepsek SMK di Nias Bantah Aniaya Siswanya sampai Tewas, Sebut Hanya Membina

Kepsek SMK di Nias Bantah Aniaya Siswanya sampai Tewas, Sebut Hanya Membina

Regional
30 Ibu Muda di Serang Jadi Korban Investasi Bodong, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

30 Ibu Muda di Serang Jadi Korban Investasi Bodong, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Dua Pengusaha Rugi Hampir 1 Miliar

Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Dua Pengusaha Rugi Hampir 1 Miliar

Regional
Pimpinan Ponpes Cabul di Semarang Divonis 15 Tahun Penjara

Pimpinan Ponpes Cabul di Semarang Divonis 15 Tahun Penjara

Regional
Viral, Video Penggerebekan Judi di Kawasan Elit Semarang, Ini Penjelasan Polisi

Viral, Video Penggerebekan Judi di Kawasan Elit Semarang, Ini Penjelasan Polisi

Regional
Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah

Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah

Regional
Polisi Aniaya Istri Gunakan Palu Belum Jadi Tersangka, Pelaku Diminta Mengaku

Polisi Aniaya Istri Gunakan Palu Belum Jadi Tersangka, Pelaku Diminta Mengaku

Regional
Ngrembel Asri di Semarang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Ngrembel Asri di Semarang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Gunung Ruang Kembali Meletus, Tinggi Kolom Abu 400 Meter, Status Masih Awas

Gunung Ruang Kembali Meletus, Tinggi Kolom Abu 400 Meter, Status Masih Awas

Regional
Lansia Terseret Banjir Bandang, Jasad Tersangkut di Rumpun Bambu

Lansia Terseret Banjir Bandang, Jasad Tersangkut di Rumpun Bambu

Regional
Polda Jateng: 506 Kasus Kecelakaan dan 23 Orang Meninggal Selama Mudik Lebaran 2024

Polda Jateng: 506 Kasus Kecelakaan dan 23 Orang Meninggal Selama Mudik Lebaran 2024

Regional
Disebut Masuk Bursa Pilgub Jateng, Sudirman Said: Cukup Sekali Saja

Disebut Masuk Bursa Pilgub Jateng, Sudirman Said: Cukup Sekali Saja

Regional
Bupati dan Wali Kota Diminta Buat Rekening Kas Daerah di Bank Banten

Bupati dan Wali Kota Diminta Buat Rekening Kas Daerah di Bank Banten

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com