Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Aceh Utara, Dinsos: Ada Ratusan Titik Pengungsi, Logistik Hanya Cukup buat Hari Ini

Kompas.com - 05/10/2022, 16:03 WIB
Masriadi ,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

ACEH UTARA, KOMPAS.com – Dinas Sosial, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh melaporkan terdapat 5.104 kepala keluarga atau 18.160 jiwa pengungsi korban banjir tersebar di tujuh kecamatan dalam kabupaten itu, Rabu (5/10/2022).

Banjir dengan ketinggian satu hingga dua meter merendam Kecamatan Matang Kuli, Pirak Timu, Tanah Luas, Cot Girek, Samudera,Lhoksukon dan Kecamatan Nisam, Aceh Utara, Provinsi Aceh. Ratusan titik pengungsian tersebar dalam tujuh kecamatan itu.

Baca juga: Banjir di Aceh Utara Mencapai 1-2 Meter, 7 Kecamatan Terendam

“Saat ini, kami mencoba menerobos banjir ke lokasi-lokasi dapur umum yang telah dibangun warga. Sebagian sudah difasilitasi oleh pemerintah desa dan kecamatan. Jadi, kita distribusi logistik makanan, sedang berlangsung saat ini,” kata Kepala Dinas Sosial, Aceh Utara, Fuad Mukhtar, Rabu (5/10/2022).

Dia menyebutkan, stok bantuan logistik mulai menipis di gudang Dinas Sosial Aceh Utara.

“Hanya cukup buat hari ini saja. Solusinya, saya sudah koordinasikan ke Dinas Sosial Provinsi Aceh untuk segera mengirimkan bantuan logistik. Dukungan bantuan logistik sangat kita butuhkan saat ini,” terang Fuad.

Dia menyebutkan, lokasi pengungsian terbanyak berada di Kecamatan Pirak Timu, Lhoksukon dan Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara.

Dia meminta semua camat di lokasi banjir memperbaharui data ke Dinas Sosial Aceh Utara.

“Sehingga tidak ada lokasi banjir yang tak tersentuh bantuan. Kami minta kabari update terbaru, agar tim kami bisa bergerak cepat,” katanya.

Baca juga: Cerita Abah Karun, 44 Tahun Buat Pesanan Perahu Tongkang, termasuk untuk Antisipasi Banjir Bandung

Mayoritas lokasi pengungsian berada di meunasah (mushalla) di masing-masing desa.

“Kami usahakan semaksimal mungkin menjangkau semua titik lokasi pengungsian,” pungkasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com