Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Mayke Hiq Bangun Jusin Juice, Berawal dari Iseng hingga Jadi Ladang Rezeki

Kompas.com - 30/09/2022, 17:06 WIB
Sabrina Mutiara Fitri,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com- Usaha minuman kian hari kian menjamur di Kota Semarang.

Tidak hanya kopi ataupun boba, jus juga menjadi salah satu minuman yang digandrungi masyarakat.

Meski demikian, perempuan kelarhiran Semarang, Mayke Hiq tak lantas menyerah mendirikan sebuah usaha minuman jus, Jusin Juice namanya.

Baca juga: Menangis, Sang Ibu Bercerita Dijebak Anak Sendiri, Disuruh Antar Jus Berisi Narkoba ke Lapas

Awalnya, Jusin Juice berdiri di tengah  masa pandemi Covid-19, tahun 2020 lalu.

Mayke, sapaan akrabnya, menyebut, saat itu masyarakat berduyun-duyun mencari minuman yang berkhasiat untuk menyehatkan badan.

Tak tinggal diam, dirinya lantas memutar otak untuk menciptakan inovasi yang mudah diterima masyarakat, dan muncul lah minuman Jusin Juice ini.

"Memilih jus karena dari dulu sampai sekarang minuman ini tidak pernah mati. Lalu saya buat jus ini dengan tetap mengikuti zaman," tutur Mayke kepada Kompas.com, Kamis (29/9/2022).

Baca juga: Lokasi Isolasi Apung di Makassar Sudah Diisi 100 Pasien, Diberi Herbal Jus Tradsar

Jika biasanya jus hanyalah hasil blender dari buah, air, dan gula, Mayke menyajikan jus dengan citra yang berbeda.

Dirinya menyebut, ada beragam varian yang disajikan Jusin Juice, seperti campuran jus dengan yakult, yoghurt, alpukat, bahkan komposisi 2 jus yang berbeda.

"Ciri khasnya di sini teksturnya kental. Jadi bisa membuat layers pelangi dan terlihat warna-warni," tutur dia.

Menariknya, pengemasan Jusin Juice juga berbeda dengan jus pada umumnya.

Selain menggunakan gelas palstik, Mayke juga mengemas dengan sajian botol, sehingga menjadi lebih praktis.

Di samping memiliki keunggulan pada pengemasan, tentu Jusin Juice juga memiliki fungsi menyehatkan badan.

Lebih jelas Mayke menuturkan, fungsi tersebut didapat dari campuran buah ataupun sayur segar.

"Di sini ada 33 produk jus buah ataupun sayur," jelas dia.

Halaman:


Terkini Lainnya

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com