SRAGEN, KOMPAS.com - Kecelakaan lalu lintas melibatkan kendaraan bermotor dan truk terjadi di Jalan Sambirejo-Sragen tepatnya di depan warung minuman segar Ngarum, Ngrampal, Sragen, Jawa Tengah, Kamis (1/9/2022).
Peristiwa terjadi sekitar pukul 06.30 WIB itu mengakibatkan seorang ibu tewas. Sedangkan anaknya dirawat di rumah sakit.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sragen, Ipda Irwan Marviyanto mengatakan, kecelakaan terjadi bermula sepeda motor Honda Beat AD 4899 BLE yang ditumpangi S Narti (33) dan anaknya RA Mahendra (3) berjalan dari arah selatan ke utara.
Kemudian dari arah timur ke barat melintas truk tangki AD 1527 GN yang dikemudikan P Rohmadi (46), warga Katelan, Tangen, Sragem.
Setelah dekat lokasi kejadian, diduga pengendara sepeda motor menyeberang jalan ke utara.
Karena jarak sudah dekat, pengemudi truk tangki tidak dapat menguasai laju kendaraannya akhirnya membentur sepeda motor korban.
"Masih kita dalami penyebab kecelakaan," kata Irwan dikonfirmasi Kompas.com, Kamis petang.
Akibat kecelakaan itu, pengendara motor S Narti mengalami luka leher nyeri, tangan kanan patah, dan tangan kiri patah.
Kemudian anaknya yang saat itu membonceng mengalami luka tangan kanan patah, dan kaki kanan patah. Keduanya dirawat di RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen.
"Tadi ada informasi ibunya meninggal," kata Irwan.
Baca juga: Kronologi Ibu di Mojokerto Tewas Tertabrak Kereta Api Usai Jemput Sekolah, Anak Luka Berat
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.