Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Video Pria Pukul Wanita di Bus Trans Banjarbakula, Pelaku Ternyata ODGJ

Kompas.com - 31/08/2022, 21:12 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Seorang pria menyerang dan memukul wanita di dalam bus Trans-Banjarbakula terekam CCTV dan viral di media sosial.

Kronologi kejadian pemukulan tersebut saat seorang perempuan berpakaian hitam masuk ke dalam bus di wilayah Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel), Minggu (28/8/2022).

Kemudian, pria bercelana pendek membawa tas naik bersama beberapa penumpang lain.

Pria tersebut duduk di sebelah wanita berpakaian hitam. Namun merasa tidak nyaman, wanita itu tiba-tiba pindah tempat duduk hingga dua kali.

Tak terima, pria itu berdiri dan berusaha mengajak sang wanita berbicara, hingga akhirnya menyerang dan memukul korban hingga penumpang lain yang kebanyakan perempuan dan anak-anak berteriak.

Melihat kejadian tersebut, beberapa penumpang pria melerai pelaku, kemudian dipaksa turun oleh seorang penumpang pria lainnya.

Baca juga: Trans Banjarbakula: Harga Tiket, Rute, dan Jam Operasional Layanan Teman Bus Banjarmasin Terbaru

Pelaku ternyata ODGJ

Dilansir dari Tribunbanjarbaru.com, insiden tersebut terjadi pada pukul 12.21 WITA, Minggu (28/8/2022) di Jalan Ahmad Yani depan pintu masuk kolam renang Idaman Kota Banjarbaru.

Manager Buy The Service (BTS) Ovi mengatakan, pelaku pemukan ternyata adalah orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

"Driver kami tidak bisa mengendalikan dan menahan adanya ODGJ yang masuk unit BTS kami," ujarnya.

Pihaknya kemudian meminta polsek setempat dan warga mengamankan pelaku yang meresahkan tersebut.

Kejadian penganiayaan di bus Trans-Banjarbakula ini juga sudah ditangani Polsek Banjarbaru Utara.

Kepala Seksi Humas Polsek Banjarbaru Utara, Aipda Andreas mengatakan, peristiwa penyerangan dan penganiayaan itu terjadi pada, Minggu (28/8/2022).

Pria pelaku penyerangan berinisial AR (38) sementara korban wanita berinisial GZS (18).

Baca juga: Video Viral Pria Aniaya Wanita Dalam Bus Trans-Banjarbakula, Motifnya Tersinggung Korban Menolak Diajak Ngobrol

"Betul, pelakunya sudah kami amankan setelah dilaporkan oleh korban dan manajemen bus," ujar Andreas, dalam keterangannya yang diterima, pada Selasa (30/8/2022) malam.

Korban mengalami luka gores di bagian leher dan luka lebam di wajah.

"Pelaku mengakui dialah yang melakukan pemukulan terhadap korban karena tersinggung," pungkas dia.

Sebagian artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Heboh Insiden Pemukulan Wanita di Dalam Bus Trans Banjarbarubakula, Ternyata Pelaku ODGJ

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Banjarmasin, Andi Muhammad Haswar | Editor Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pergerakan Wisatawan di Yogyakarta Selama Libur Lebaran Meningkat, tapi Lama Tinggal Menurun

Pergerakan Wisatawan di Yogyakarta Selama Libur Lebaran Meningkat, tapi Lama Tinggal Menurun

Regional
Kades di Magelang Jadi Tersangka Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Rugikan Negara Rp 924 Juta

Kades di Magelang Jadi Tersangka Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Rugikan Negara Rp 924 Juta

Regional
Polisi Buru Pelaku Pembacokan yang Tuduh Korban Mencuri Sawit

Polisi Buru Pelaku Pembacokan yang Tuduh Korban Mencuri Sawit

Regional
Meski Masuk Bursa Pilkada Jateng, Dico Diminta Jadi Calon Bupati Kendal Lagi

Meski Masuk Bursa Pilkada Jateng, Dico Diminta Jadi Calon Bupati Kendal Lagi

Regional
Polda Bengkulu Sita 2.000 Motor akibat Knalpot 'Brong' dan Balap Liar

Polda Bengkulu Sita 2.000 Motor akibat Knalpot "Brong" dan Balap Liar

Regional
Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Regional
Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Regional
Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Regional
Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Regional
Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Regional
Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Regional
Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Regional
Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Regional
Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Regional
Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com