Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biduan Dangdut yang Joget di Atas Meja Minta Maaf, Mengaku Bukan Kemauannya

Kompas.com - 26/08/2022, 19:03 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Bella Angelica, penyanyi dangdut yang menuai kecaman dari sebagian masyarakat akibat joget di atas meja dengan pakaian minim, memohon maaf kepada publik.

Seperti yang diketahui, video yang menampilkan Bella Angelica bergoyang di atas meja saat gelaran Turnamen Golf Piala Gubernur Riau viral di media sosial.

Bella menjadi bintang tamu acara yang dilaksanakan dalam rangka HUT ke-65 Provinsi Riau di Hotel Labersa Pekanbaru, Minggu (21/8/2022).

Dalam video tersebut, tampak Bella bernyanyi sambil bergoyang di atas meja. Tak lama berselang, datang pria berbaju putih menghampirinya sembari menyawer sang biduan.

Di sekelilingnya pun terlihat beberapa orang laki-laki yang menonton aksinya di atas meja, serta ada pula yang turut berjoget.

Baca juga: Sosok Pengemis Kaya di Probolinggo, Hampir Tiap Hari Makan Sate, Aksinya Sawer Biduan Dangdut Viral

Aksi goyang di atas meja itu pun sontak menuai kecaman, termasuk dari para netizen di media sosial.

Meminta maaf kepada masyarakat dan Gubernur Riau

Terkait ramainya hujatan dari masyarakat, Bella melalui kuasa hukumnya memohon maaf kepada masyarakat serta Gubernur Riau atas perbuatannya itu.

"Kami sebagai kuasa hukum (mewakili untuk) meminta maaf dan meminta ampun kepada masyarakat Riau," kata kuasa hukum Bella Angelica, Feriyawansyah, dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (26/8/2022).

"Khususnya kepada Gubernur Riau, kemudian kepada masyarakat seluruh Indonesia," imbuhnya.

Bukan kemauannya

Feriyawansyah mengatakan, aksi yang dilakukan Bella dalam acara tersebut bukanlah kemauannya sendiri.

Baca juga: Viral, Video Kakek di Probolinggo Pakai Uang Hasil Mengemis untuk Sawer Biduan Dangdut, Satpol PP Turun Tangan

"Sebenarnya ini bukanlah kemauan dari klien kami. Klien kami hanya menghibur, dalam keadaan yang mungkin bukan karena keterpaksaan. Niatnya hanya menghibur, tidak ada niat untuk membuat aksi tak senonoh," ujar Feriyawansyah.

Bella pun mengaku, Feriyawansyah mengungkapkan, akan menjadikan peristiwa ini sebagai pelajaran agar dia lebih bisa menjaga kesopanan ketika bernyanyi di hadapan penonton.

"Ini sebagai pembelajaran juga untuk klien kami, Bella Angelica, mudah-mudahan ke depannya bernyanyi yang baik," ucap Feriyawansyah.

"Lebih bersahaja lagi penuh dengan sopan santun," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Regional
Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Regional
Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Regional
Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Regional
Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Regional
Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Regional
Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Regional
Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com