Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/08/2022, 10:53 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana sukses menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Negaroa Bahagia Wisata Rally 2022 di Jembrana, Bali pada Sabtu (13/8/2022)-Minggu (14/8/2022).

Dalam kejurnas tersebut, pereli andalan tuan rumah sekaligus Wakil Bupati (Wabup) Jembrana Patriana Krisna menunjukkan kemampuannya di ajang time rally dengan menempati posisi kesembilan untuk kategori Seeded B.

Wabup yang akrab disapa Ipat itu mengatakan, kejurnas berjalan lancar dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Bahkan, di sepanjang rute yang dilalui peserta reli, masyarakat sangat antusias memberikan sambutan serta menyaksikan para pereli dari berbagai daerah yang bertarung sambil menikmati obyek-obyek wisata di Kabupaten Jembrana,” ujarnya.

Hal tersebut dikatakan Ipat yang juga Ketua Panitia Negaroa Wisata Rally 2022 dalam acara Malam Penobatan Pemenang Minggu (14/8/2022).

Baca juga: Penuhi Janji Kampanye, Bupati Jembrana Mulai Program Makan Gratis untuk 367 Lansia Miskin

Ipat juga mengaku bangga karena pereli-pereli lokal Bali, khususnya Jembrana, berhasil mendominasi raihan kemenangan di kategori non-seeded nasional dan kategori pemula lokal, meski belum menembus 10 besar di kejuaraan umum nasional.

Rasa bangga itu juga diungkapkan Bupati jembrana I Nengah Tamba, apalagi tedapat 57 pereli nasional yang meramaikan Negaroa Wisata Rally 2022 di Jembrana.

Dia berharap, kedatangan para pereli nasional tersebut akan menggaungkan nama Jembrana ke tingkat nasional.

“Kami putuskan bahwa Kabupaten Jembrana akan dijadikan barometer otomotif,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com.

Pada kesempatan itu, Tamba juga berterima kasih atas keterlibatan pereli-pereli dari berbagai daerah dalam kejurnas wisata rally di Kabupaten Jembrana.

Baca juga: Bupati Tamba Berharap Gedung Sentra Tenun Bisa Jadi Wadah Promosi Kerajinan UMKM Jembrana

Melihat antusiasme peserta dari berbagai daerah yang sedemikian besar, Tamba berharap agar tahun depan Kabupaten Jembrana bisa dipercaya kembali menjadi tuan rumah di salah satu seri kejurnas.

“Apalagi, Kabupaten Jembrana memiliki banyak sekali potensi wisata yang dapat dinikmati wisatawan,” ungkapnya.

Tamba juga berencana akan memberangkatkan Ipat yang merupakan pereli andalan Jembrana dan Bali pada kejurnas seri ketiga di Kalimantan Timur (Kaltim) pada Sabtu (3/9/2022)-Minggu(4/9/2022).

Adapun Ipat yang dinavigatori Inda Swari Dewi, I Nyoman Perdana, dan Komang Kesava Krisna menempati posisi sembilan Seeded B dengan mengumpulkan angka hukuman total 5.596.  

Sementara itu, juara pertama hingga ketiga pada kategori Seeded B diraih Priandono Hernanto, Susila Hutama, dan Alfian Rudianto Malaka dari Jawa Timur (Jatim), Lambang Trikuncoro Wahyu, Faridiah Notariani, dan Sri Lestari Pujiastuti  dari Yogyakarta), serta Hendy Wijaya, Heni Widiyanti, dan Dadang Wijaya Kusuma dari Yogyakarta.

Baca juga: Toyota GR Yaris Rebut Juara Kejurnas Danau Toba Rally 2022

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di 'Rumah' yang Sama...

Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di "Rumah" yang Sama...

Regional
Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com