KOMPAS.com - Mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan di bawah jembatan dekat Curug Arca, Desa Sukawangi, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (30/7/2022).
Saat ditemukan, mayat dibungkus karung goni nyungsep di bawah jembatan. Mayat tersebut terlihat memakai setelah hitab bersepatu dan mengenakan kaos berlogo Captain America.
Selain itu terdapat kabel ties pada leher dan bagian mata ditutup kain dengan posisi tangan diikat di belakang.
Mayat pria tersebut ditemukan sejumlah wisatawan dan warga yang sedang melintas.
Baca juga: Saat Utang Membuat Oknum TNI Gelap Mata, Sewa 3 Eksekutor Bunuh Bendahara KONI Kayong Utara
Dari hasil penyelidikan polisi, identitas mayat tersebut adalah AH (35), warga Kayong Utara, Kalimantan Barat.
Ia juga diketahui sebagai bendahara KONI Kabupaten Kayong Utara.
Sementara otak pembunuhan AH adalah oknum TNI berinisial AK (33) yang sedang menjalani pendidikan di Bogor.
Korban dan pelaku sama-sama warga Kalimantan Barat. Mereka kedua juga sama-sama aktif di dunia olahraga tinju. Selain anggota TNI, AK ternyata pernah menjadi atlet tinju.
Pembunuhan tersebut berawal saat korban datang dari Koyang Utara ke Bogor untuk menagih utang Rp 300 juta kepada AK yang sedang menjalani pendidikan di Bogor.
Baca juga: Otak Pembunuhan Bendahara KONI yang Jenazahnya Dimasukkan Dalam Karung Ternyata Oknum TNI
Uang Rp 300 juta tersebut rencananya akan digunakan untuk mengganti uang KONI yang dipakai korban. Ia harus mengembalikan uang tersebut karena akan dilakukan audit.
Ia berada di Bogor sejak 12 Juli 2022. Lalu AH mengajak AK untuk ikut gabung dalam usaha pembuatan uang palsu yang ada di wilayah Sukamakmur.
Korban kemudian dijemput oleh para pelaku menggunakan mobil di depan minimaret d wilayah Semplak, Bogor pada Jumat, 29 Juli 2022 pukul 22.00 WIB.
Ia pun mau bergabung dengan mobil yang telah disiapkan oleh AK bersama tiga rekannya yang lain yakni D (37), RH (25) dan AA (37) selaku sopir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.