Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpeleset, Tubuh Siswi SMP di Tanjungpinang Ditemukan Tersangkut Kayu di Dasar Sungai Pulai

Kompas.com - 07/08/2022, 18:42 WIB
Elhadif Putra,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Seorang remaja putri tenggelam di Sungai Pulai, Kelurahan Pinang Kencana, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Sabtu (6/8/2022) sore.

Peristiwa tersebut bermula ketika korban bernama Nevlita Eliana (13) bermain bersama tiga temannya di atas anjungan Sungai Pulai, sekira pukul 14.30 WIB.

Namun tiba-tiba korban turun dari anjungan dan berjalan ke arah air.

Baca juga: Sedang Terapi di Laut, Lansia di Balikpapan Tewas Tenggelam Terseret Ombak

Teman-teman korban sempat mengingatkan untuk tidak berenang karena lokasi tersebut sangat sepi.

Namun, korban yang mengatakan ingin bermain air tetap turun dari anjungan. Sesaat kemudian, teman-teman korban melihatnya terpeleset dan masuk ke dalam sungai.

"Korban turun dari anjungan, jalan ke pinggir lalu terpeleset," kata Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Syafrudin, saat diwawancara, Minggu (7/8/2022).

Mendapatkan informasi tersebut, Tim SAR Gabungan mendatangi lokasi dan melakukan pencarian.

Tim Sar menyusuri permukaan air menggunakan perahu karet, menurunkan sejumlah penyelam dan alat pendeteksi manusia di bawah air (aqua ace).

Setelah tiga jam dicari, akhirnya petugas menemukan korban di dasar sungai dalam keadaan sudah meninggal dunia.

"Ditemukannya sebelum magrib, sekira pukul 17.55 WIB," sebut AKP Syafrudin.

Jenazah korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Raja Ahmad Tabib (RSUD RAT) Provinsi Kepri.

Setelah divisum, jenazah dibawa pulang oleh pihak keluarga ke kediamannya di Kampung Sidodadi, Kelurahan Pinang Kencana, Kecamatan Tanjungpinang Timur.

"Jenazah sudah dimakamkan. Korban seorang siswa kelas 1 di SMP 7 Tanjungpinang," tambah AKP Syafrudin.

Baca juga: Bocah 9 Tahun di Samarinda Tenggelam di Sungai Mahakam

Sementara Kabag Ops Basarnas Tanjungpinang, Ahmad Efendi Purba mengatakan korban ditemukan di dasar sungai dengan kedalaman 5 meter dari permukaan air.

Tubuh korban tersangkut kayu di dasar sungai, dengan posisi sekitar 3 meter dari lokasi awal dilaporkan hilang.

"Korban tersangkut kayu di dasar sungai," jelas Ahmad Effendi Purba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Letusan Gunung Ruang Sudah Mereda, Statusnya Masih Awas

Letusan Gunung Ruang Sudah Mereda, Statusnya Masih Awas

Regional
Anggota Polisi yang Mabuk Sambil Ngebut Bawa Mobil Kasat Narkoba di Riau Ditahan

Anggota Polisi yang Mabuk Sambil Ngebut Bawa Mobil Kasat Narkoba di Riau Ditahan

Regional
BEM FH Undip Serahkan 'Amicus Curiae' ke MK, Berisi soal Permasalahan Pilpres

BEM FH Undip Serahkan "Amicus Curiae" ke MK, Berisi soal Permasalahan Pilpres

Regional
Labuan Bajo Tuan Rumah Dialog Tingkat Tinggi Indonesia-China, Polda NTT Siapkan Ratusan Personel

Labuan Bajo Tuan Rumah Dialog Tingkat Tinggi Indonesia-China, Polda NTT Siapkan Ratusan Personel

Regional
Gratifikasi Parsel Lebaran Pejabat Pemkot Salatiga Diberikan ke Tenaga Kebersihan

Gratifikasi Parsel Lebaran Pejabat Pemkot Salatiga Diberikan ke Tenaga Kebersihan

Regional
Sakit Hati Menantu terhadap Ibu Mertua yang Berujung Maut

Sakit Hati Menantu terhadap Ibu Mertua yang Berujung Maut

Regional
Kapal Tanpa Nama dari Bima Sudah Dua Hari Hilang Kontak di Perairan Gili Motang Labuan Bajo

Kapal Tanpa Nama dari Bima Sudah Dua Hari Hilang Kontak di Perairan Gili Motang Labuan Bajo

Regional
Polisi di Pelalawan Setir Mobil Sambil Mabuk, Tabrak Pagar Kantor

Polisi di Pelalawan Setir Mobil Sambil Mabuk, Tabrak Pagar Kantor

Regional
Harga Bawang Merah Tembus Rp 70.000 Per Kg, Ibu-ibu di Semarang Pusing

Harga Bawang Merah Tembus Rp 70.000 Per Kg, Ibu-ibu di Semarang Pusing

Regional
Pemasangan Talud Pelabuhan Nelayan di Bangka Terkendala Kewenangan

Pemasangan Talud Pelabuhan Nelayan di Bangka Terkendala Kewenangan

Regional
Dampak Banjir Bandang di Lombok Utara, 13 Rumah Warga dan Jembatan Rusak

Dampak Banjir Bandang di Lombok Utara, 13 Rumah Warga dan Jembatan Rusak

Regional
Cepatnya Peningkatan Status Gunung Ruang, Potensi Tsunami Jadi Faktor

Cepatnya Peningkatan Status Gunung Ruang, Potensi Tsunami Jadi Faktor

Regional
'Tradisi' Warga Brebes Usai Idul Fitri, Gadaikan Perhiasan Emas Setelah Dipakai Saat Lebaran

"Tradisi" Warga Brebes Usai Idul Fitri, Gadaikan Perhiasan Emas Setelah Dipakai Saat Lebaran

Regional
Banjir Bandang di Musi Rawas Utara, 2 Korban Tewas, 1 Hilang

Banjir Bandang di Musi Rawas Utara, 2 Korban Tewas, 1 Hilang

Regional
Penduduk Pulau Tagulandang Dihantui Hujan Batu Pasir Gunung Ruang

Penduduk Pulau Tagulandang Dihantui Hujan Batu Pasir Gunung Ruang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com