PEKANBARU, KOMPAS.com - Seekor gajah sumatera liar mengadang pengendara mobil yang sedang melintas di jalanan viral di grup WhatsApp. Kejadian ini terjadi di wilayah Provinsi Riau.
Dalam video itu, tampak dua mobil beriringan melintas di jalan dengan kiri dan kanan hutan.
Gajah itu awalnya berjalan pelan di pinggir jalan. Kemunculan gajah direkam oleh penumpang mobil yang berada di belakang.
Melihat gajah itu, mobil diberhentikan pengemudinya.
Baca juga: Belasan Hektar Kebun di Aceh Timur Rusak Dilintasi Rombongan Gajah Liar
Satwa bongsor yang dilindungi itu berjalan lambat mengarah ke mobil.
Pengendara mobil mencoba mundur perlahan. Namun, gajah itu terus mendekati mobil.
Karena gajah tak mau menepi, kedua mobil terpaksa balik arah untuk menghindar.
Pihak Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) menyebutkan, gajah mengadang pemobil itu terjadi di jalan kawasan industri Pertamina di wilayah Duri, Kabupaten Bengkalis, Riau.
"Ya, gajah dengan jenis kelamin jantan mengadang mobil viral itu benar kejadiannya. Itu berada di areal Pertamina di wilayah Duri," ujar Pelaksana harian (Plh) Kepala BBKSDA Riau, Hartono kepada wartawan, Sabtu (6/8/2022).
Baca juga: Detik-detik Seorang Pekerja Perkebunan di Sumsel Tewas Terinjak Gajah
Ia menyampaikan, gajah yang muncul itu merupakan satu dari kelompok gajah sumatera yang ada di kawasan konservasi Balai Raja.
Menurutnya, gajah sudah sering muncul di areal tersebut karena daerah itu adalah homer range atau daerah jelajah gajah.
"Untuk satu ekor gajah jantan yang muncul ini, memang suatu waktu melakukan pergerakan ke kawasan konservasi GSK (Giam Siak Kecil) Bengkalis," kata Hartono.
Oleh karena itu, pihaknya mengimbau masyarakat, terutama pengelola areal Pertamina, agar tidak melakukan tindakan berbahaya terhadap gajah.
Apabila melihat kemunculan gajah, diminta berkoordinasi dengan BBKSDA Riau.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.