Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengendara Motor di Lampung Tewas Tertabrak Truk yang Tak Kuat Menanjak

Kompas.com - 04/08/2022, 18:09 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pengendara sepeda motor tewas tergencet truk boks yang tidak kuat menanjak di Bandar Lampung.

Sepeda motor korban juga ringsek lantaran terseret di bagian bawah truk.

Kepala Satlantas Polresta Bandar Lampung Komisaris Polisi (Kompol) Rohmawan membenarkan peristiwa itu terjadi di Jalan P Emir M Noer, Kecamatan Teluk Betung Utara pada Kamis (4/8/2022) sekitar pukul 11.00 WIB.

Baca juga: Truk Nyaris Tercebur Saat Turun dari Kapal di Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi, Sopir Selamat

"Lokasi tepat kecelakaan ini terjadi di tanjakan Perumahan Mandala Bukit Berlian," kata Rohmawan saat dihubungi, Kamis sore.

Dua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah truk boks warna kuning bernomor kendaraan BE 8733 YH dan satu unit sepeda motor Vario BE 2480 AFY.

"Satu korban meninggal dunia atas nama Anwar, pengendara sepeda motor," kata Rohmawan.

Dari informasi yang dihimpun kepolisian, kecelakaan itu berawal saat truk boks yang dikemudikan oleh SU (54) melaju dari arah Teluk Betung ke arah pusat kota melintasi Jalan P Emir M Noer tersebut.

Menurut Rohmawan, kontur jalan di mana lokasi kecelakaan terjadi adalah tanjakan dengan jarak tempuh yang cukup jauh.

Sehingga truk boks yang penuh muatan makanan dan minuman ringan itu melaju dengan pelan dan terjadi iringan.

"Posisi korban saat itu berada di bagian belakang truk," kata Rohmawan.

Rohmawan menduga, saat truk menanjak jalan tersebut, tali gas truk putus sehingga kehilangan tenaga dan berjalan mundur.

Jarak yang terlalu dekat diduga membuat pengendara sepeda motor tidak mampu menghindar lalu terseret truk ke arah kiri jalan.

Baca juga: Kecelakaan di Jalan Lingkar Salatiga Sering Libatkan Truk Besar, Jalur Penyelamat Segera Dibangun

"Penumpang sepeda motor berhasil loncat namun pengendara ikut terseret dan tergencet truk," kata Rohmawan.

Rohmawan menambahkan, pengemudi truk sudah diamankan dan sedang dalam pemeriksaan di Mapolresta Bandar Lampung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com