Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misteri Tewasnya Bocah 4 Tahun di Jambi, Jasad Ditemukan di Septic Tank Usai 2 Hari Hilang

Kompas.com - 29/07/2022, 18:00 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Kasus kematian K (4), bocah asal Kelurahan Rawa Sari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi, yang jenazahnya ditemukan di septic tank, masih menjadi misteri.

K awalnya dilaporkan hilang sejak Sabtu (23/7/2022).

Paman K, Alamsyah, mengatakan, kali terakhir K terlihat pada Sabtu pukul 10.00 WIB. Berdasarkan keterangan dari teman korban, saat itu K bermain di air parit bersama temannya.

"Karena berbahaya, mereka ditegur dan disuruh untuk pulang," ujarnya, Senin (25/7/2022).

Dari kesaksian teman korban, K langsung berjalan pulang. Beberapa tetangga juga sempat melihatnya.

Namun ternyata, K tak kunjung pulang.

Baca juga: 2 Hari Hilang, Bocah 3 Tahun Ditemukan Tewas di Septic Tank

Ketua Rukun Tetangga (RT) setempat, Helmi, menuturkan, sebelum K dilaporkan hilang, warga sempat membuka salah satu lubang septic tank, tetapi K tidak terlihat.

Helmi menjelaskan, central septic tank yang berada tak jauh dari rumah korban itu mempunyai empat lubang. Biasanya, semua lubang septic tank dalam keadaan tertutup. Ketika diperiksa pada Sabtu, kondisi tempat itu juga tertutup.

Setelah hilangnya K dilaporkan ke polisi, petugas mendatangi lokasi. Sewaktu polisi memerika lubang septic tank, Senin (25/7/2022) sekitar pukul 16.00 WIB, petugas menemukan jasad K di sana.

"Ditemukan di dalam septic tank dalam keadaan meninggal dunia," ucap Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kota Baru Kompol Dhadhag Anindito, Senin.

Baca juga: Bocah 4 Tahun di Jambi Ditemukan Tewas di Septic Tank, Keluarga Duga Dibunuh

Tutup septic tank berat

Keluarga merasa janggal terhadap kematian K.

Paman korban, Sapris, menerangkan, tutup septic tank itu terbuat dari beton yang beratnya 15 kilogram. Menurutnya, K yang berusia 4 tahun tak mungkin kuat mengangkat penutup septic tank.

"Orang dewasa saja tidak akan kuat mengangkat penutup septic tank," ungkapnya, Selasa (26/7/2022).

Baca juga: Hasil Otopsi Tunjukkan Bocah yang Ditemukan Tewas di Septic Tank Alami Kekerasan Seksual

Dugaan pembunuhan pun mengemuka. Kakek korban, Effendi, mengaku melihat luka di tubuh K.

"Ada luka di bagian perutnya," tuturnya.

Untuk mengungkap kematian K, keluarga lantas meminta jasad korban diotopsi.

Baca juga: Hasil Otopsi Bocah yang Ditemukan Tewas di Septic Tank Jambi, Luka Berat di Kepala hingga Dugaan Kekerasan Seksual

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Regional
Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Regional
2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

Regional
Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Regional
Pangdam Kasuari Ingatkan Prajurit Kodam Tetap Waspada setelah Perubahan KKB Jadi OPM

Pangdam Kasuari Ingatkan Prajurit Kodam Tetap Waspada setelah Perubahan KKB Jadi OPM

Regional
Mentan Puji Merauke sebagai Surganya Pertanian

Mentan Puji Merauke sebagai Surganya Pertanian

Regional
Mantan Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo Maju Lagi dalam Pilkada 2024

Mantan Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo Maju Lagi dalam Pilkada 2024

Regional
50.000 Warga di Lebong Bengkulu Terendam Banjir, 2 Kecamatan Terisolasi

50.000 Warga di Lebong Bengkulu Terendam Banjir, 2 Kecamatan Terisolasi

Regional
Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Regional
Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Regional
Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Regional
Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Regional
26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

Regional
Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Regional
127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com