SOLO, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo minta masyarakat tak membicarakan soal hasil survei dari Parameter Politik Indonesia (PPI), yang menunjuk elektabiligas dirinya yang tinggi dibandingkan Prabowo Subianto.
"Survei kalau diomongin terus nanti jadinya rakyatnya, kok iki (ini) yang diomongin gitu terus to? Urusan saya mana? La, aku tak itu saja (urusan rakyat)," kata Ganjar Pranowo saat di Kota Solo, Kamis (14/7/2022).
Baca juga: Peringatan Keras Ganjar kepada 126 Kepala Sekolah di Jateng Usai Dilantik
Sebelumnya, PPI mengungkapkan hasil survei elektabilitas tokoh politik jelang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, menujukan, Ganjar mendapat 25,4 persen suara responden, kemudian 19,0 persen dimiliki Prabowo dan 17,8 persen untuk Anies Baswedan.
"Halah.. saya tak ngurusi inflasi itu, urusi brambang (bawang merah), lombok (cabai) itu lho itu saja dulu, yang kedua tak genjot booster lagi kasus-kasus covid yang meningkat ini juga," kata Ganjar.
Sedangkan untuk metode survei yang menujukan Ganjar Pranowo tertinggi ini, dengan cara telepolling menggunakan kuisioner yang dilakukan oleh enumerator.
Survei juga melibatkan 1.200 responden pada penduduk yang berusia 17 tahun atau sudah menikah yang merupakan penduduk yang memiliki hak pilih.
Waktu survei dilakukan pada 15-29 Juni 2022 dengan tingkat kepercayaan 95 persen dengan margin of error 2,9 persen.
Baca juga: Survei PPI: Elektabilitas Ganjar Tertinggi, Disusul Prabowo dan Anies
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.