Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri SM ITB 2022

Kompas.com - 11/07/2022, 20:06 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Pengumuman hasil Seleksi Mandiri Institut Teknolog Bandung atau SM ITB 2022 akan disampaikan pada hari ini Selasa, 12 Juli 2022.

Sesuai jadwal, pengumuman Seleksi Mandiri SM ITB 2022 akan dilakukan pada pukul 17.00 WIB.

Baca juga: Jalur Mandiri ITB 2022 Ditutup Besok, Ini Link Daftar dan Biaya Kuliah

Bagi peserta Seleksi Mandiri SM ITB 2022, disarankan melakukan pengecekan hasil seleksi secara berkala melalui portal yang telah tersedia sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Baca juga: Perjuangan Andri, Siswa SMK yang Berhasil Masuk ITB Prodi Aktuaria

Sebelumnya, pendaftaran dilaksanakan secara online melalui laman pendaftaran Seleksi Mandiri SM ITB 2022 dengan membuat akun pendaftaran.

Baca juga: Lulusan ITB Kembangkan Platform Edukasi Vokasi Luarsekolah

Jalur Seleksi Mandiri SM ITB 2022 ini dilaksanakan dengan menggunakan komponen penilaian sebagai berikut:

  • Hasil UTBK dan nilai rapor bagi pendaftar ke fakultas/sekolah selain FSRD
  • Hasil UTBK dan nilai rapor, hasil kemampuan seni rupa, bagi pendaftar ke FSRD

Adapun link pengumuman hasil seleksi Seleksi Mandiri SM ITB 2022 akan bisa diakses di laman https://admission.itb.ac.id/home/hasil-seleksi dengan memilih menu yang tersedia.

Setiap peserta bisa membuka pengumuman hasil seleksi dengan memasukkan nomor peserta SM-ITB dan password masing-masing untuk melihat apakah diterima atau tidak.

Nantinya bagi calon mahasiswa yang dinyatakan diterima melalui jalur Seleksi Mandiri SM ITB 2022 diwajibkan melakukan aktivasi akun dan pendaftaran ulang mahasiswa baru secara daring pada tanggal 14 - 24 Juli 2022.

Biaya Pendidikan ITB

Calon mahasiswa yang dinyatakan diterima juga harus membayar biaya pendidikan yaitu Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi pada 25 - 29 Juli 2022.

Uang Kuliah Tunggal dibayarkan tiap semester sampai selesai masa studi (nominal UKT bervariasi untuk masing-masing program studi).

Sementara Iuran Pengembangan Institusi dibayarkan hanya satu kali pada saat registrasi sebagai mahasiswa baru

Biaya pendidikan bagi mahasiswa yang diterima di ITB melalui Seleksi Mandiri ITB (dalam bentuk Uang Kuliah Tunggal/UKT per semester dan Iuran Pengembangan Institusi) adalah sebagai berikut (dalam rupiah):

Selain Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM):

  • UKT5/semester: Rp 25.000.000
  • Iuran Pengembangan Institusi (IPI): Rp 25.000.000

Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM):

  • UKT5/semester: Rp 25.000.000
  • Iuran Pengembangan Institusi (IPI): Rp 40.000.000

Calon mahasiswa Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB) pemilik Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) akan dibebaskan dari biaya kuliah atau menerima UKT1 (Rp 0) serta tidak dibebani Iuran Pengembangan Institusi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

Regional
Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Regional
Pangdam Kasuari Ingatkan Prajurit Kodam Tetap Waspada setelah Perubahan KKB Jadi OPM

Pangdam Kasuari Ingatkan Prajurit Kodam Tetap Waspada setelah Perubahan KKB Jadi OPM

Regional
Mentan Puji Merauke sebagai Surganya Pertanian

Mentan Puji Merauke sebagai Surganya Pertanian

Regional
Mantan Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo Maju Lagi dalam Pilkada 2024

Mantan Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo Maju Lagi dalam Pilkada 2024

Regional
50.000 Warga di Lebong Bengkulu Terendam Banjir, 2 Kecamatan Terisolasi

50.000 Warga di Lebong Bengkulu Terendam Banjir, 2 Kecamatan Terisolasi

Regional
Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Regional
Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Regional
Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Regional
Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Regional
26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

Regional
Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Regional
127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

Regional
Kisah Jumadi, Mudik Jalan Kaki 4 Hari 4 Malam dari Jambi ke Lubuk Linggau karena Upah Kerja Tak Dibayar

Kisah Jumadi, Mudik Jalan Kaki 4 Hari 4 Malam dari Jambi ke Lubuk Linggau karena Upah Kerja Tak Dibayar

Regional
Gagalkan Aksi Pencurian hingga Terjungkal, Karyawan Alfamart di Semarang Naik Jabatan

Gagalkan Aksi Pencurian hingga Terjungkal, Karyawan Alfamart di Semarang Naik Jabatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com