BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Warga Loa Kulu, Kutai Kartanegara bernama Abdul Rahman Ranti (49) yang tenggelam di perairan Sungai Mahakam pada Senin (13/6/2022) akhirnya ditemukan Tim SAR.
Abdul Rahman ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Rabu (15/6/2022) pukul 17.32 Wita.
Setelah dilakukan pencarian selama dua hari, Tim SAR menemukan jasad korban di sekitar Kelurahan Loa Tebu atau sekitar 500 meter dari lokasi jatuh. Jasad Abdul Rahman yang ditemukan mengapung langsung dievakuasi Tim SAR.
"Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan kemudian dievakuasi ke rumah duka," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan (Basarnas Kaltim) Melkianus Kotta pada Rabu malam (15/6/2022).
Baca juga: Kapal Kehabisan Bahan Bakar, ABK Batu Bara di Kukar Tenggelam Saat Hendak Pindah Kapal
Dengan ditemukannya korban, operasi SAR pun ditutup, seluruh personel yang terlibat dikembalikan ke satuannya masing-masing.
Diketahui Abdul Rahman dikabarkan terjatuh dan tenggelam di Sungai Mahakam dekat Pulau Yupa pada Senin (13/6/2022) sekitar pukul 23.00 Wita.
Kejadian berawal dari korban membawa kapal kayu yang bermuatan limbah batu bara. Kapal tersebut berangkat dari Bengkinang menuju Pelabuhan Pongkor. Namun sampai di lokasi kejadian kapal korban kehabisan bahan bakar.
Korban pun berniat melakukan towing atau menarik kapalnya dengan kapal lain yang berada di dekatnya. Namun saat melemparkan tali ke kapal lain, korban terpeleset dan terjatuh lalu tenggelam.
Tiga orang rekan korban yang bersamanya saat itu pun sempat melakukan pencarian. Namun setelah lima jam atau pukul 04.00 Wita, korban tak kunjung ditemukan. Alhasil rekan-rekan korban melapor ke Kantor Basarnas agar dibantu melakukan pencarian.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.