Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Diberi Uang untuk Beli Narkoba, Pemuda di Palembang Bakar Rumah Orangtua

Kompas.com - 14/06/2022, 13:22 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com- Kebakaran rumah di Jalan KH Azhari, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang, Sumatera Selatan, pada Senin (14/6/2022) pukul 23.00 WIB membuat warga sekitar heboh.

Sebab, kebakaran itu dipicu Reza (25) pemuda yang merupakan pemilik rumah tidak diberi uang oleh orangtuanya untuk membeli narkoba.

Reza yang marah lalu membakar rumah orangtuanya itu, hingga membuat api membesar.

Baca juga: Pria Tuding Tetangga Menyantet hingga Bakar Rumah Korban, Ternyata Kerabat Sakit Liver dan TBC

Sulaiman (57) ayah dari Reza yang panik akhirnya berteriak minta tolong sehingga api berhasil padam pada pukul 01.00 WIB setelah dibantu oleh petugas pemadam kebakaran.

Kepala Kepolisian Sektor Seberang Ulu I Kompol Ahmad Firdaus mengatakan, dari hasil penyelidikan kebakaran itu dipicu oleh Reza yang nekat membakar baju dari kamarnya yang berada di lantai satu.

Reza mengamuk lantaran Sulaiman tidak memberikan uang untuk membeli narkoba.

“Reza ini adalah pecandu narkoba, sehingga kuat dugaan uang itu untuk membeli narkoba,” kata Firdaus, Selasa (14/6/2022).

Baca juga: Pria di Kendal yang Bakar Rumah Sendiri Dibawa ke Rumah Sakit Jiwa

Firdaus menerangkan, Reza sebelumnya sudah beberapa kali mengancam akan membakar rumahnya itu bila tidak diberikan uang.

Karena takut, orangtuanya pun sempat menuruti permintaan pelaku.

Seiiring waktu berjalan, Reza rupanya semakin menjadi pecandu narkoba. Orangtuanya pun tidak lagi menuruti permintaan pelaku.

“Sekarang dia sudah kabur, kami sudah koordinasi agar anak itu direhab dulu. Untuk kejadian tidak ada korban jiwa, hanya beberapa bagian rumah di lantai bawah yang terbakar,” jelasnya.

Baca juga: Warga Serang yang Bacok Tokoh Masyarakat dan Bakar Rumah Kabur ke Pegunungan

Sedangkan, Zainal salah seorang warga sekitar mengaku, Reza sering mengancam orangtuanya jika tidak diberikan uang.

“Kami sering dengar anak itu selalu mengancam untuk membakar rumah jika tidak diberi uang. Ternyata benar-benar dibakar. Orangtuanya tidak mau kasih uangkarena Reza ini kecanduan narkoba,” sebut Zainal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Regional
4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com