Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan Puluhan Rumah Duafa di Aceh Utara Mangkrak, Bupati Panggil Pelaksana Proyek

Kompas.com - 13/06/2022, 15:45 WIB
Masriadi ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

ACEH UTARA, KOMPAS.com – Panitia Khusus (Pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Aceh Utara tentang Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Aceh Utara tahun 2021 menemukan sejumlah rumah duafa belum selesai dikerjakan alias mangkrak.

 

Ketua Pansus DPRD Daerah Pemilihan 5 Kabupaten Aceh Utara, Anzir  mengatakan, awalnya pansus hanya menemukan empat rumah belum rampung.

 

“Namun saat sinkronisasi dengan Pansus masing-masing daerah pemilihan, jumlahnya bertambah, menjadi puluhan. Saat itu, kita beri waktu 25 hari mereka bekerja untuk menyelesaikan rumah itu,” sebut Anzir saat dihubungi per telepon, Senin (13/6/2022).

 

Baca juga: Sejumlah Rumah di Surabaya Kebanjiran Usai Hujan Deras

 

Dia meminta agar Baitul Mal Aceh Utara segera menyelesaikan pembangunan rumah itu. Apalagi, sumber dana pembangunan rumah sebesar Rp 11 miliar untuk  251 unit rumah bersumber dari zakat.

 

“Waktu itu kita minta Baitul Mal Aceh Utara profesional. Jangan amatir. Ini bisa menimbulkan krisis kepercayaan masyarakat untuk membayar zakat lewat Baitul Mal,” sebutnya.

 

Sementara itu, Kepala Sekretariat Baitul Mal, Aceh Utara, Zulfikar per telepon mengakui sebagian rumah tahun 2021 belum rampung.

 

“Waktu di Pansus kita sebut ada 30 rumah yang belum rampung. Sekarang dalam proses pembangunan. Kita usahakan secepatnya,” sebut Zulfikar.

 

Baca juga: 14 Hari Pencarian Eril, Ridwan Kamil Rasakan Perjalanan Spritual Mengikhlaskan

 

Dia mengaku juga sudah mendesak agar pelaksana pembangunan itu segera menyelesaikan seluruh rumah tersebut.

 

“Sekarang sudah berjalan pembangunannya,” beber dia.

 

Namun saat disebut pembangunan di Kecamatan Pirak Timu, Aceh Utara, belum rampung, Zulfikar menyebutkan dirinya sedang mendesak agar pelaksana pembangunan rumah itu segera menyelesaikan pembangunan.

 

“Mohon doa agar segera selesai dan tak ada kendala,” ungkap dia. 

 

Polisi Selidiki

 

Sementara itu, Kapolres Aceh Utara, AKBP Riza Faisal mengaku tengah mendalami kasus tersebut. 

 

Data yang diperoleh Kompas.com, Baitul Mal Aceh Utara mengalokasikan anggaran Rp 11 miliar untuk pembangunan 251 unit rumah duafa. Namun, hingga Juni 2022, rumah itu belum rampung.

 

Baca juga: Kepala Dusun di Ngawi yang Nikahi Anak di Bawah Umur Jadi Tersangka, Beri Iming-iming Rumah hingga Mobil

 

“Info yang beredar tersebut akan kami laksanakan dulu pengumpulan informasi atau pengumpulan barang bukti dan keterangan (Pulbaket) di lapangan,” sebutnya.

Saat ditanya apakah Pansus DPRD Aceh Utara membuat laporan hasil temuan mereka, Riza menyatakan belum ada laporan.

Sementara itu, Bupati Aceh Utara, Muhammad Thaib mengaku, juga menerima keluhan masyarakat terkait mangkraknya pembangunan rumah dhuafa itu.

“Saya sudah pernah panggil mereka pelaksana di Baitul Mal Aceh Utara. Sampai sekarang belum datang ke saya, tentu itu harus selesai dikerjakan segera,” katanya.

Baca juga: Longsor di Manggarai, Belasan Rumah dan Masjid Rusak

Dia mengaku dalam waktu dekat segera memanggil Dewan Pengawas dan Pelaksana di Baitul Mal Aceh Utara untuk melihat persoalan dan kendala pembangunan sehingga tidak rampung rumah itu.

“Ini saya sedang di luar kota, nanti saya panggil dewan pengawasnya, pelaksananya, apa kendala, harus selesai segera itu,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com