Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkunjung ke Lampung, Anies Baswedan Resmikan Monumen Sakai Sambayan di Kota Metro

Kompas.com - 10/06/2022, 18:28 WIB
Tri Purna Jaya,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan monumen Sakai Sambayan dalam kunjungannya ke Kota Metro, Provinsi Lampung, Jumat (10/6/2022).

Monumen itu dikerjakan oleh perupa PG Wisnu Wijaya dan komunitas perupa di Kota Metro, di mana dananya berasal dari keuntungan hasil penjualan kaos HUT ke-85 Kota Metro.

Monumen tersebut merupakan simbol partisipasi warga dan keheterogenan kehidupan masyarakat di Kota Metro.

Baca juga: Bertemu Profesor Universitas Oxford, Anies Paparkan 3 Prinsip Penanganan Pandemi Covid-19 di Jakarta

Peresmian monumen bergaya seni instalasi ini dilakukan oleh Anies bersama Wali Kota Metro Wahdi Sirajuddin di Taman Merdeka Metro.

Baca juga: Anies Menunggu Kabar Resmi Penemuan Jenazah Eril dari Keluarga Ridwan Kamil

Anies mengaku tersanjung didapuk untuk meresmikan monumen yang diinisiasi warga sebagai kado ulang tahun ke-85 Kota Metro tersebut.

Menurutnya, monumen itu menjadi pengingat bahwa karya, ruang, dan kota adalah milik warga.

"Insya Allah menandakan Kota Metro adalah kota untuk semua, kota yang inklusif," kata Anies, Jumat siang.

Usai peresmian, Anies juga menerima cinderamata berupa buku 85 Tahun Kota Metro dan Lukisan daun jati berwajah Anies Baswesan yang diserahkan oleh Adi Setyawan dan Linang Kharisma.

Linang Kharisma merupakan pelukis daun jati dan Adi Setyawan merupakan editor buku 85 Tahun Kota Metro.

Anies hadir di Kota Metro untuk menghadiri beberapa agenda dalam rangkaian peringatan HUT ke 85 Kota Metro.

Sebelum meresmikan monumen tersebut, Anies memberikan kuliah umum di Universitas Muhammadiyah Metro.

Kehadiran Anies di Kota Metro sendiri adalah balasan atas kunjungan Wali Kota Metro Wahdi Sirajuddin yang datang ke Jakarta pada Maret 2022 lalu.

Kedatangan Wahdi ke Jakarta kala itu terkait penjajakan pemasaran produk hasil UMKM lokal Kota Metro di Jakarta.

Sementara, Wali Kota Metro Wahdi mengatakan, selain untuk menghadiri sejumlah agenda perayaan HUT ke-85 Kota Metro, Anies juga melakukan penandatangan MoU sebagai bentuk kelanjutan pembicaraan mereka saat Wahdi di Jakarta.

"Tadi juga ada penandatanganan MoU antara Pemkot Metro dan Jakarta, terkait pemasaran produk UMKM lokal," kata Wahdi saat dihubungi, Jumat sore.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 11 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 11 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Siang Hujan Ringan

Regional
Polisi Ungkap Perampokan SPBU di Maros Diotaki Manager

Polisi Ungkap Perampokan SPBU di Maros Diotaki Manager

Regional
Tabrak Pembatas, Pembalap Asal Jakarta Meninggal Saat Latihan di Sirkuit Boyolali

Tabrak Pembatas, Pembalap Asal Jakarta Meninggal Saat Latihan di Sirkuit Boyolali

Regional
Kampanyekan Ganjar-Mahfud di Pekanbaru, Sandiaga Uno Kenang Saat Lawan Jokowi

Kampanyekan Ganjar-Mahfud di Pekanbaru, Sandiaga Uno Kenang Saat Lawan Jokowi

Regional
Seorang Pelajar Tewas Tenggelam di Pantai Biaung Bali

Seorang Pelajar Tewas Tenggelam di Pantai Biaung Bali

Regional
Generasi Muda Jadi Harapan Bangsa, Pj Gubernur Banten: Nilai Antikorupsi Perlu Diajarkan Sejak Dini

Generasi Muda Jadi Harapan Bangsa, Pj Gubernur Banten: Nilai Antikorupsi Perlu Diajarkan Sejak Dini

Kilas Daerah
11 Mobil Dirusak OTK, 5 di Antaranya Milik KPU Kota Semarang

11 Mobil Dirusak OTK, 5 di Antaranya Milik KPU Kota Semarang

Regional
Pemprov Telusuri Identitas Pemeran Video Mesum Pakai Kemeja Berlogo Banten

Pemprov Telusuri Identitas Pemeran Video Mesum Pakai Kemeja Berlogo Banten

Regional
Bakar Beberapa Kantor dan Alat Berat di Jayapura, Pemuda 22 Tahun Jadi Tersangka

Bakar Beberapa Kantor dan Alat Berat di Jayapura, Pemuda 22 Tahun Jadi Tersangka

Regional
Zulhas: NTB dan Mandalika Sekarang Terkenal di Seluruh Dunia

Zulhas: NTB dan Mandalika Sekarang Terkenal di Seluruh Dunia

Regional
Kasus Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Sarmo Kubur Mayat Sunaryo di Bawah Kasurnya Selama 3 Bulan

Kasus Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Sarmo Kubur Mayat Sunaryo di Bawah Kasurnya Selama 3 Bulan

Regional
Ditinggalkan Saat Tidur, Bocah 2 Tahun di NTT Tewas Terbakar

Ditinggalkan Saat Tidur, Bocah 2 Tahun di NTT Tewas Terbakar

Regional
Sosok Agung Korban Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Terakhir Kali Pamit ke Keluarga Tagih Utang

Sosok Agung Korban Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Terakhir Kali Pamit ke Keluarga Tagih Utang

Regional
Setelah Diperiksa, 6 Rohingya Dikembalikan ke Kamp Penampungan Lhokseumawe

Setelah Diperiksa, 6 Rohingya Dikembalikan ke Kamp Penampungan Lhokseumawe

Regional
Mahfud MD Siap Adu Gagasan dengan Capres-Cawapres Lain dalam Debat

Mahfud MD Siap Adu Gagasan dengan Capres-Cawapres Lain dalam Debat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com