Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Semarang Ungguli Gibran dalam Survei CSIS Calon Pemimpin Jakarta, Ini Kata Hendi

Kompas.com - 07/06/2022, 17:08 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Nama Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi atau yang akrab dipanggil Hendi terus dikaitkan dengan bursa pencalonan DKI 1 jelang Pilkada Serentak 2024.

Terbaru, namanya kembali muncul dalam survei calon pemimpin Jakarta ke depan pasca-pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur yang dilakukan oleh Centre for Strategic and International Studies (CSIS).

Dalam survei tersebut skor yang diperoleh Hendi mencapai 5,92. Sementara Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berada di bawahnya dengan skor 5,87.

Baca juga: Gibran Ikut Pameran UMKM di Paris, Kenalkan Batik dan Buka Peluang Kerja Sama

Terkait hal itu Hendi pun menegaskan tidak akan berkomentar soal survei - survei yang memunculkan namanya tersebut.

"Saya nggak ada komentar soal itu. Tugasnya kan di Semarang," tegas Hendi saat diminta tanggapannya di Balaikota Semarang, Selasa (7/6/2022).

Baginya saat ini yang paling penting adalah melayani warga Kota Semarang dengan baik. Hal itu menjadi prioritasnya saat ini.

"Saya kerjanya di Semarang kok disurveinya di Jakarta," imbuhnya.

Menanggapi hal itu, Peneliti Politik Balairung Network, Cahyo Setyono menjelaskan, sampai saat ini baik Hendi maupun Gibran belum mempunyai prestasi di level provinsi.

"Sebenarnya yang mempunyai peluang lebih besar naik ke Gubernur DKI adalah pejabat yang sebelumnya menjadi gubernur juga. Makanya Ridwan Kamil itu tinggi skornya," jelas Cahyo.

Baca juga: Gibran Rakabuming ke Paris, Teguh Prakoso Jadi Plh Wali Kota Solo

Meski demikian, dia menganggap Hendi sudah sukses membangun Kota Semarang. Apalagi, lanjutnya, belakangan Kota Semarang banyak mendapatkan prestasi.

"Kalau Mas Hendi sudah sama-sama tau prestasinya membangun Kota Semarang bagus," ujarnya.

Namun, lanjutnya, jika dikaitkan dengan Pilihan Gubernur (Pilgub) DKI antara Hendi dan Gibran belum teruji di tingkat provinsi seperti kolaborasi lintas level pemerintah.

"Jadi saya belum melihat itu," kata dia.

Untuk itu, lanjutnya, baik Hendi maupun Gibran belum layak jika menjadi Calon Gubernur (Calgub) DKI yang akan datang.

Menurutnya, kedua tokoh tersebut membuktikan kinerjanya di level Provinsi Jateng lebih dulu.

"Kalau mereka berhasil di level Jateng, keduanya bisa lanjut ke ibu kota negara," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com