Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerinduan Warga Ende Terobati Setelah Presiden Datang...

Kompas.com - 01/06/2022, 11:23 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Selasa (31/2/2022).

Dalam kunjungannya, Presiden akan mengunjungi Pasar Mbongawani Ende. Bukan itu saja, Presiden Jokowi juga dijadwalkan menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila pada hari ini, 1 juni 2022 di Lapangan Pancasila Ende.

Usai upacara dan kunjungan ke Taman Renungan Bung Karno, Presiden RI akan masuk ke Rumah Adat Ende. Di sana, Presiden akan mengikuti prosesi pengukuhan gelar adat Ende yang disebut Mosalaki Ulu Beu Eko Bewa atau Penguasa Pemerintahan Nasional.

Baca juga: Kami Senang, Pak Jokowi Mau Datang dan Nginap di Kota Kecil Ini

Kedatangan Jokowi ke Ende tentunya melepas kerinduan warga. Sebab, warga sekitar telah lama menanti kedatangan Presiden.

Obati kerinduan

Hal itu terbukti dengan ribuan warga yang histeris menyambut kedatangan Presiden Jokowi, pada Selasa.

Sebelum Jokowi tiba, warga yang tediri dari anak-anak hingga dewasa bahkan sudah menunggu sejak pagi di Simpang Lima Kota Ende.

Baca juga: Kenang Kedatangan Presiden, Warga di Kampung Ini Beri Nama Gang Jokowi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com