Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dusun Semilir Semarang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik

Kompas.com - 31/05/2022, 07:29 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Dusun Semilir menjadi salah satu tempat wisata keluarga yang tengah viral di Semarang.

Menjadi salah satu taman wisata terlengkap di Jawa Tengah, Dusun Semilir pun menjadi incaran wisatawan terutama di hari libur.

Baca juga: 5 Tempat Makan Keluarga di Dekat Dusun Semilir Semarang

Lokasi Dusun Semilir berada di Jalan Soekarno Hatta 49, Ngemplak, Bawen, Kabupaten Semarang dan mudah diakses dari pintu tol Bawen.

Baca juga: Taman Bunga Celosia Bandungan: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik

Pengunjung Dusun Semilir pun tidak hanya berasal dari sekitar Semarang saja, namun juga banyak yang datang dari luar kota.

Baca juga: Kopeng Treetop Adventure Park: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik

Harga Tiket dan Jam Buka Dusun Semilir

Wahana gondola di Dusun Semilir.Instagram @dusunsemilir Wahana gondola di Dusun Semilir.

Untuk bisa menikmati keindahan dan serunya wahana di tempat ini, pengunjung akan dikenakan tiket masuk.

Harga tiket Dusun Semilir adalah Rp 40.000 per orang untuk dewasa dan anak-anak. Khusus bayi dalam gendongan tidak dikenakan tiket masuk.

Harga tiket ini belum termasuk akses ke berbagai wahana, serta makanan dan minuman.

Sementara jam buka Dusun Semilir pada hari biasa mulai dari pukul 09.00-19.00 WIB, dan pada akhir pekan mulai pukul 08.00-20.00 WIB.

Daya Tarik Dusun Semilir

Fasilitas trem di Dusun Semilir.Instagram @dusunsemilir Fasilitas trem di Dusun Semilir.

Dusun Semilir memiliki banyak daya tarik, salah satuya adalah spot foto. Berbagai sudut dan bangunan bisa menjadi latar foto bersama atau selfie yang Instagramable.

Salah satu lokasinya ada di bangunan mirip candi dengan tujuh stupa yang cukup unik.

Selain itu, ada banyak wahana permainan untuk anak hingga dewasa yang bisa dicoba di tempat ini.

Beberapa wahana populer antara lain perosotan, gondola, Omah Suwung, Alas Tirta, feeding hiu, Hanuman Mlumpat, dan masih banyak lagi.

Untuk mengelilingi area Dusun Semilir yang luas, tersedia fasilitas skuter, sepeda, kereta wisata, dan trem.

Karena pengunjung dilarang membawa makanan dari luar, tersedia area kuliner di Gunungan Resto, Sepoi Sepoi Foodcourt, Jalan Kenangan, Plataran dan area Alun Eropa.

Di Dusun Semilir juga terdapat beberapa toko oleh-oleh dan suvenir yaitu di area Jalan Kenangan, Warisan Indonesia, dan Cemilan Indonesia.

Sementara bagi pengunjung yang ingin mengadakan acara atau menginap, terdapat area gedung pertemuan dan penginapan yang bisa dipesan dengan menghubungi pihak pengelola.

Sumber:
Instagram @dusunsemilirdusunsemilir.com, dan travel.kompas.com 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cekcok, Pria di Bangkalan Tega Bacok Paman Sendiri hingga Tewas

Cekcok, Pria di Bangkalan Tega Bacok Paman Sendiri hingga Tewas

Regional
Gubernur Bengkulu Pastikan Tol Bengkulu-Lubuk Linggau Diteruskan

Gubernur Bengkulu Pastikan Tol Bengkulu-Lubuk Linggau Diteruskan

Regional
Gelisah Ngatiyem, Pembuat Selongsong Ketupat Didominasi Orang Tua

Gelisah Ngatiyem, Pembuat Selongsong Ketupat Didominasi Orang Tua

Regional
Cabuli Mantan Murid hingga Hamil, Oknum Guru SMP di Pontianak Ditangkap

Cabuli Mantan Murid hingga Hamil, Oknum Guru SMP di Pontianak Ditangkap

Regional
Polisi Periksa Kelaikan Bus ALS yang Terbalik di Malalak, Agam

Polisi Periksa Kelaikan Bus ALS yang Terbalik di Malalak, Agam

Regional
Suami di Magelang Aniaya Istri Pakai Kapak, Awalnya Cemburu Lihat Chat di Ponsel Korban

Suami di Magelang Aniaya Istri Pakai Kapak, Awalnya Cemburu Lihat Chat di Ponsel Korban

Regional
Tiga Kepala OPD di Solo Terima Parsel Lebaran, Kepala Inspektorat: Disalurkan ke Panti Asuhan

Tiga Kepala OPD di Solo Terima Parsel Lebaran, Kepala Inspektorat: Disalurkan ke Panti Asuhan

Regional
Polisi Penemu Rp 100 Juta Milik Pemudik Diberi Beasiswa Sekolah Perwira

Polisi Penemu Rp 100 Juta Milik Pemudik Diberi Beasiswa Sekolah Perwira

Regional
Setelah Macet Tiga Hari Berturut-Turut, Simpang Ajibarang Banyumas Kembali Normal

Setelah Macet Tiga Hari Berturut-Turut, Simpang Ajibarang Banyumas Kembali Normal

Regional
FX Rudy Ungkap Pesan Khusus dari Megawati Soekarnoputri

FX Rudy Ungkap Pesan Khusus dari Megawati Soekarnoputri

Regional
Bus ALS Terbalik di Jalur Padang-Bukittinggi, Kernet Tidur dan Selamat

Bus ALS Terbalik di Jalur Padang-Bukittinggi, Kernet Tidur dan Selamat

Regional
Sebut Penjaringan Cawalkot PDI-P Solo Sudah Ramai, Gibran: Makin Banyak Pilihan, Makin Bagus

Sebut Penjaringan Cawalkot PDI-P Solo Sudah Ramai, Gibran: Makin Banyak Pilihan, Makin Bagus

Regional
Dorong Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran, Pemkab Wonogiri Lakukan Rekayasa Lalu Lintas di 8 Titik

Dorong Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran, Pemkab Wonogiri Lakukan Rekayasa Lalu Lintas di 8 Titik

Regional
Wakil Ketua DPRD Jateng Quatly Alkatiri Meninggal Dunia, Dimakamkan Hari Ini di Sukoharjo

Wakil Ketua DPRD Jateng Quatly Alkatiri Meninggal Dunia, Dimakamkan Hari Ini di Sukoharjo

Regional
'Ngaku' untuk Beli Susu Anak, Pria yang Mencuri hingga Seret Karyawan Alfamart Semarang Ditangkap Polisi

"Ngaku" untuk Beli Susu Anak, Pria yang Mencuri hingga Seret Karyawan Alfamart Semarang Ditangkap Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com