Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengunjungi Rumah Pemeran Utama Film "Arul", Tinggal di Tebing Berdinding Bilik Bambu

Kompas.com - 25/05/2022, 08:24 WIB
Irwan Nugraha,
Reni Susanti

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Arul Miftahul Huda (13), pemeran utama Film "Arul Hadiah Terbaik" saat ini duduk di bangku SMP dan tinggal di pondok pesantren. 

Sedangkan orangtua dan empat saudaranya tinggal di rumahnya, di Kampung Warung Peuteuy Desa Margalaksana Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Sesekali, Arul pun berkunjung ke rumah mereka dan bersenda gurau bersama keluarga.  

Baca juga: Mak, Kalau Arul Sudah Jadi Polisi, Adik-adik Tak Akan Mengalami Nasib Seperti Arul

Pantauan Kompas.com, rumah tersebut berada di sebuah tebing. Rumah panggung semi permanen tersebut, berdindingkan bilik bambu. 

 

Di bawah rumah tersebut, terdapat Sungai Cipicung. Untuk mencapai rumah Arul harus melewati jalan setapak pesawahan dengan turunan tangga tanah yang terjal.

Di sinilah, anak kedua pasangan Oom Komalasari (35) dan Dindin Majpudin (38) tersebut merajut mimpi. Rumah ini pula yang menjadi saksi bisu perjuangan Arul. 

Kepala Polres Tasikmalaya Rimsyahtono bersama Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kabupaten Tasikmalaya, Ato Rinanto, menjenguk Arul saat bersama keluarganya di rumah orangtuanya, Selasa (24/5/2022).

"Alhamdulillah, Arul sekarang sudah bisa mengangkat nama baik kampung dan sudah menjadi kebanggaan warga Tasikmalaya. Kami bangga sekarang ke Arul dan semua warga di sini mengambil hikmahnya," jelas Entin (56), salah seorang tetangga Arul, Senin sore.

Baca juga: Kisah Suntana, dari Pengantar Jeriken Air hingga Jadi Kapolda Jabar

Ketua RT Endang mengungkapkan hal serupa. Ia mengatakan, Arul merupakan kebanggaan masyarakat.

Sikap Arul sekarang juga sangat berubah. Ia selalu menjabat tangan setiap orang di kampungnya dengan sangat sopan.

Berita sebelumnya, Arul membintangi film karya Polresta Tasikmalaya dengan judul "Arul Hadiah Terbaik". Film ini diangkat dari kisah nyata. 

Sinopsis

Pemeran utama Arul berusia 12 tahun kala itu dikisahkan hidup dengan kesulitan ekonomi di sebuah kampung yang ibunya memiliki 5 anak masih kecil.

Anak itu kebingungan saat diminta gurunya wajib mengikuti pelajaran jarak jauh (PJJ) memakai ponsel saat pandemi Covid-19.

Arul terpergok mencuri uang tetangganya untuk beli ponsel dan diarak, disiksa, dipukuli diusir warga, sampai dibawa ke kantor polisi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com