Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Rumah Warga Terbakar, Gibran Rakabuming Langsung Pantau di Lokasi Kebakaran

Kompas.com - 11/05/2022, 17:38 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka memantau langsung upaya dinas pemadam kebakaran memadamkan api di rumah dua warga.

Kebakaran terjadi pada pukul 14.30 WIB, di RT 003 RW 010, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah.

Pengakuan Ketua RT Setyo Wibowo (46), api pertama kali muncul di rumah penampungan sampah rongsokan.

Baca juga: Gibran Beri Kelonggaran Pedagang Pasar Mebel Gilingan untuk Pindah ke Pasar Darurat

"Saya datang api sudah besar dan berasap, kita warga beramai-ramai memadamkan api sebelum pihak pemadam tadi. Api dari rumah sebelah timur, rumah rongsokan ke rumah sampingnya," kaya Setyo saat di lokasi kebakaran, Rabu (11/5/2022).

Kedua rumah tersebut milik dua keluarga, yang beridentitas berinisial HE (40) dan MU (60), warga kelurahan kerten, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah.

"Tidak ada korban jiwa, tadi penghuni rumah yang rongsokan ada yang pingsan karena syok keadaan hamil sudah dibawa ke Rumah Sakit Panti Waloyo," jelasnya.

Pantauan Kompas.com, upaya pemadaman dengan tujuh mobil pemadam kebakaran, dan dua tangki air.

Tak disangka di tengah pemadaman api, terlihat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memantau pemadaman dari pengirim jalan dekat dengan mobil pemadam kebakaran.

Tampak Gibran memperhatikan sekeliling, serta melakukan beberapa evaluasi atas pemadaman.

Baca juga: Gibran Buka Lagi Car Free Day di Jalan Slamet Riyadi Solo

Gibran juga sempat diminta mundur dari lokasi sebelumnya karena akan dijadikan lokasi parkir mobil pemadam kebakaran.

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku datang ke lokasi mendapat laporan adanya kebakaran, setelah melakukan peninjauan vaksinasi di Persis Solo Store.

"Dapat laporan kebakaran, api dari rumah sebelum. Sudah padam, tadi saya minta Bu Lurah untuk pantau ada penghuni rumah ada yang hamil, pingsan mungkin syok," kata dia saat akan meninggalkan lokasi kebakaran.

Selama memantau, Gibran mengatakan akan melakukan pengadaan mobil tangki air supaya meningkatkan upaya pemadaman kebakaran.

"Kalau damkar ini kurang mobil air, ya harus isi ulang (kalau pemadaman) ke depannya pembelian bukan mobil pemadam api kan sudah mencukupi sudah banyak, tangki air masih kurang. Jadi tidak perlu balik-balik," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com