Sebelumnya diberitakan, nasabah Bank Nagari di Sumatera Barat dikejutkan dengan adanya info pembobolan rekening nasabah oleh oknum tidak dikenal.
Informasi itu beredar dari status seorang warga di media sosial facebook.
Akun facebook Mega Harti mengunggah status pada Kamis (5/5/2022) dengan bunyi "Kawan-kawan yang punya rekening Bank Nagari, mohon dicek rekeningnya karena ada pembobolan rekening nasabah".
"Sekarang lagi di Bank Nagari Utama. Ternyata banyak nasabah Bank Nagari yang kena sampai puluhan juta," tulis Mega.
Sekretaris Perusahan Bank Nagari Idrianis yang dikonfirmasi mengakui adanya laporan nasabah terkait dugaan pembobolan itu.
Baca juga: Uang Rp 75 Juta di Rekening Dibobol Maling, Nasabah Somasi Bank Nagari
Untuk mengantisipasi terjadinya pembobolan rekening nasabah, Bank Nagari melakukan pemblokiran transfer dan tarik tunai yang dilakukan di bank lain bagi nasabah yang menggunakan kartu Magnetic Stripe.
"Untuk sementara kartu Magnetic Stripe hanya bisa dilakukan di ATM Bank Nagari saja. Kartu yang ada Chip tetap bisa bertransaksi seperti biasa," kata Idrianis saat dihubungi Kompas.com, Jumat (6/5/2022).
Menurut Idrianis, pemblokiran dilakukan sehubungan adanya laporan nasabah terkait pembobolan ATM Bank Nagari mereka.
"Insya Allah nasabah yang terkena dampak akan menjadi prioritas Bank Nagari untuk menyelesaikannya, rekening mereka di Bank Nagari aman," jelas Idrianis.
Bank Nagari, kata Idrianis juga mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Jika ada yang terkena dampak akibat kejahatan Skimming kartu ATM agar melapor ke Bank Nagari terdekat atau Call Center 150234.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.