Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pemudik Antre 4 Jam Beli Tiket: Enggak Tahu Kalau Bisa Beli Online

Kompas.com - 30/04/2022, 19:30 WIB
Tri Purna Jaya,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

LAMPUNG, KOMPAS.com - Sejumlah pemudik mengaku tidak tahu sama sekali jika bisa membeli tiket kapal ferry secara online.

Imbas dari ketidaktahuan itu, para pemudik harus mengantre hingga lebih dari empat jam di loket reguler Pelabuhan Merak, Banten.

Salah satu pemudik asal Karawang, Jawa Barat, Astuti (38) mengaku, tidak tahu jika tiket penyeberangan bisa dibeli online maupun di minimarket.

"Beneran enggak tahu, Mas. Tadi pas sampai (Pelabuhan) Merak baru tahu pas ditanya petugasnya," kata Astuti ditemui saat menunggu angkutan travel di Pelabuhan Bakauheni, Sabtu (30/4/2022) petang.

Baca juga: Solusi Atasi Kemacetan di Kawasan Puncak, Bogor Timur Disiapkan Jadi Jalur Alternatif H+1 Lebaran

Astuti hendak mudik ke Kecamatan Natar, Lampung Selatan, bersama suami dan dua putranya.

Dia berangkat dari Karawang sekitar pukul 05.00 WIB dan tiba di Pelabuhan Merak sekitar pukul 12.00 WIB.

Meski arus lalu lintas menuju Pelabuhan Merak macet panjang, Astuti mengatakan, bus yang ditumpanginya tidak terjebak macet.

"Pinter sopir busnya, tadi nggak lewat jalan tol, lewat pinggiran Serang sampai ke Merak," kata Astuti.

Namun begitu hendak membeli tiket, antrean pemudik sangat ramai. Hingga akhirnya ia harus rela antre 4 jam untuk beli tiket.

"Jadi itu tadi satu barcode buat 10 orang, katanya biar cepat," kata Astuti.

Baca juga: Kapolri: Kemacetan Kendaraan di Tol Merak Capai 6 Kilometer

Hal serupa dialami Marlina (35) yang hendak mudik ke Kabupaten Mesuji. Marlina mengaku dia dan suaminya tidak tahu jika bisa membeli tiket secara online.

"Kami sudah sampai sana (Pelabuhan Merak) enggak tahu bisa beli online, jadi ya harus ngantre (tiket) reguler," kata Marlina yang asal Purwakarta ini.

Saking panjang dan lamanya antrean pembelian tiket reguler, Marlina sampai bergantian dengan suami dan tiga anaknya yang remaja.

Jika tidak bergantian antre, bisa diserobot antrean belakang. 

GM ASDP cabang Pelabuhan Bakauheni, Suharto mengatakan, sebenarnya saat ini penumpang sudah dimudahkan jika hendak membeli tiket.

Menurutnya, tiket bisa dibeli secara online di aplikasi gerai resmi ASDP dan beberapa tenant yang bekerja sama dengan ASDP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Ambon untuk Lebaran 2024

Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Ambon untuk Lebaran 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 30 Maret 2024

Regional
Libur Lebaran, Sandiaga Uno Minta Masyarakat Tak Gunakan Motor

Libur Lebaran, Sandiaga Uno Minta Masyarakat Tak Gunakan Motor

Regional
Jelang Lebaran, Penumpang Pesawat di Bandara SSK II Pekanbaru Mulai Melonjak

Jelang Lebaran, Penumpang Pesawat di Bandara SSK II Pekanbaru Mulai Melonjak

Regional
Bupati Siak Ajak Masyarakat Tingkatkan Takwa lewat Perbanyak Zakat, Infak, dan Sedekah

Bupati Siak Ajak Masyarakat Tingkatkan Takwa lewat Perbanyak Zakat, Infak, dan Sedekah

Regional
Piknik ke Pantai Glagah, Seorang Anak Tewas Tenggelam

Piknik ke Pantai Glagah, Seorang Anak Tewas Tenggelam

Regional
Pengusaha Atambua Buat Surat Terbuka untuk Jokowi Mengaku Diperas Kapolres Belu

Pengusaha Atambua Buat Surat Terbuka untuk Jokowi Mengaku Diperas Kapolres Belu

Regional
Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam

Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam

Regional
Rute dan Tarif Bus Pahala Kencana Executive Jakarta-Banyuwangi

Rute dan Tarif Bus Pahala Kencana Executive Jakarta-Banyuwangi

Regional
Video Viral Ketua DPRD Solok Acungkan Pisau Saat Pimpin Sidang

Video Viral Ketua DPRD Solok Acungkan Pisau Saat Pimpin Sidang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com