Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Akses ke Bandar Lampung dari Exit Toll Kota Baru Minim Penerangan dan Berlubang, Pemudik Diimbau Fokus Berkendara

Kompas.com - 26/04/2022, 05:37 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Jalan akses menuju Kota Bandar Lampung dari exit toll Kota Baru minim penerangan dan berlubang.

Pemudik yang hendak melintasi jalan ini diimbau waspada dan menjaga konsentrasi serta stamina.

Pantauan Kompas.com pada Senin (25/4/2022) pukul 20.00-23.00 WIB di Jalan Terusan Ryacudu, Lampung Selatan kondisi minim penerangan.

Lampu jalan yang berada di pembatas jalur menyala redup, bahkan pada beberapa titik lampu jalan tersebut tidak menyala sehingga kondisi gelap gulita.

Baca juga: Pengendara Motor Mudik Lebih Awal Via Gentong Tasikmalaya, Hindari Macet Saat Berlaku One Way di Tol

Pada arus mudik 2022, jalan ini adalah jalan utama bagi kendaraan yang hendak melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Pesawaran, Kabupaten Pringsewu, Kabupaten Tanggamus, Kabupaten Pesisir Barat, hingga Provinsi Bengkulu melalui Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Sumatera.

Jalan Terusan Ryacudu ini sendiri menghubungkan jalur keluar exit toll Kota Baru ke jalan dalam Kota Bandar Lampung yang menuju Jalinbar Sumatera.

Kapolsek Tanjung Bintang Komisaris Polisi (Kompol) Faria Arista membenarkan ada beberapa titik di jalan itu yang minim penerangan.

"Iya ada beberapa titik yang gelap, kalau sopir tidak konsentrasi bisa fatal," kata Faria ditemui di Pos Pam Mudik Exit Toll Kota Baru, Senin (26/4/2022) malam.

Meski jalan itu tidak terlalu panjang, Faria mengimbau pengemudi yang baru keluar di exit toll Kota Baru untuk tetap berkonsentrasi.

Sebagai informasi, dari arah Pelabuhan Bakauheni sampai keluar Gerbang Tol (GT) Kota Baru, pemudik menempuh perjalanan sekitar 76 kilometer melalui jalan tol Lampung.

"Setelah menempuh perjalanan jauh dari Pelabuhan Bakauheni, jangan memaksakan diri melanjutkan perjalanan jika merasa lelah," kata Faria.

Baca juga: Polri Sebut Ganjil Genap di Tol Cikampek Diterapkan Bersamaan dengan One Way

Oleh karena itu, jika dirasa lelah pemudik bisa singgah di rest area, pos pelayanan dan pos pengamanan yang berada di Gerbang Tol Kota Baru.

"Lebih baik beristirahat sejenak dan memulihkan stamina daripada memaksa lanjut perjalanan dengan risiko kecelakaan," kata Faria.

Sementara itu, terkait volume kendaraan yang keluar di Gerbang Tol Kota Baru dan Gerbang Tol Lematang, Faria mengatakan masih dalam hitungan normal.

"Belum ada lonjakan kendaraan, diprediksi setelah libur nasional tanggal 28 April baru para pemudik mulai berdatangan," kata Faria.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pria Hidung Belang di Bengkulu

Ibu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pria Hidung Belang di Bengkulu

Regional
Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Regional
Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Regional
Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Regional
Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Regional
Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Regional
Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Regional
11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

Regional
Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com