Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Mafia Minyak Goreng, AHY: Jangan Sampai Hanya Satu Dua Orang yang Dijadikan Kambing Hitam

Kompas.com - 23/04/2022, 21:56 WIB
Miftahul Huda,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meminta pemerintah untuk mengusut tuntas permasalahan mafia minyak goreng.

Sebab, permasalahan itu menurut AHY terbukti menjadi yang sering dikeluhkan masyarakat di seluruh wilayah di Indonesia.

Baca juga: Wapres: Mafia Minyak Goreng Harus Ditindak Tegas dan Usut Tuntas

"Ini harus diusut dengan tuntas, jadi jangan sampai hanya satu dua orang yang sengaja dikambinghitamkan, supaya permasalahan seperti ini tidak terulang kembali," kata Agus saat berkunjung ke Ponpes Miftahul Ulum Lumajang, Sabtu (23/4/2022).

Selain itu, AHY juga menyampaikan komitmennya bersama dengan Partai Demokrat untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di setiap tingkatan mulai daerah hingga pusat.

Menurutnya, dengan banyaknya kader Demokrat yang duduk di kursi dewan baik daerah sampai pusat ditambah dengan adanya Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak yang baru saja dilantik sebagai Ketua DPD Demokrat Jawa Timur, Partai Demokrat mampu melakukan intervensi kebijakan yang berpihak kepada rakyat.

"Kami akan terus memperjuangkan kepada pemerintah pusat, tentu kami dengarkan aspirasi masyarakat tidak hanya di jawa timur tapi di berbagai daerah Indonesia lainnya, melalui kader-kader yang kita miliki," ungkapnya.

Lebih lanjut, AHY mengingatkan pemerintah untuk tidak mengambil kebijakan yang kontra produktif dari upaya menghadirkan suplai minyak goreng yang bisa mencukupi kebutuhan masyarakat.

Politisi muda itu juga meminta agar stabilisasi harga bisa segera direalisasikan dengan efektif.

"Kita ikuti ternyata ada skandal-skandal di tingkat pusat sana bahkan di jajaran kementerian perdagangan, ini Harus dibuka siapa, atau sistemnya harus diperbaiki atau bagaimana karena sangat menyengsarakan rakyat," pungkasnya.

Baca juga: Sponsor Persis Solo, PT Wilmar Terseret Kasus Mafia Minyak Goreng, Kaesang: Putus Hubungan Kerja

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Regional
Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Regional
Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Regional
Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Regional
Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Regional
Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Regional
Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Regional
Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Regional
Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Regional
Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Regional
Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Regional
Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Regional
Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com