Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik 2022 Diprediksi Melonjak, Pelabuhan Tanjung Kalian Babel Hanya Punya 1 Dermaga, Ini Dampaknya

Kompas.com - 19/04/2022, 13:00 WIB
Heru Dahnur ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Arus mudik di Pelabuhan Tanjung Kalian, Muntok, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung diprediksi membeludak pada H-3 lebaran.

Ini disebabkan tingginya animo masyarakat dan terbatasnya fasilitas dermaga.

Kepala Bidang Pelabuhan Dinas Perhubungan Bangka Belitung, Marhamzah mengatakan, pihaknya memprediksi ada lonjakan arus mudik tahun ini.

"Ada kemungkinan melonjak karena sudah dua tahun ini dibatasi karena pandemi," kata Marhamzah di Pangkalpinang, Selasa (19/4/2022).

Baca juga: Jadi Syarat Mudik, Warga Palembang Bisa Vaksin di Bandara, Stasiun, dan Terminal

Marhamzah menuturkan, lonjakan jumlah pemudik akan berimplikasi pada antrean di pelabuhan penyeberangan.

Dalam hal ini Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok, Bangka Barat yang terhubung dengan Pelabuhan Siapi-api, Sumatera Selatan.

"Saat ini untuk kapal roro hanya ada satu dermaga digunakan bergantian. Jika satu kapal masuk dan kapal yang lain belum berangkat, maka terpaksa menunggu di laut," ujar Marhamzah.

Sementara satu dermaga lainnya merupakan jenis dermaga apung yang khusus digunakan kapal penumpang cepat (jet).

"Kondisi ini sudah kami koordinasikan, perlu tambah kapal sementara dermaga roro cuma satu," ujar Marhamzah.

Baca juga: Gubernur Sumsel: Mobil Dinas Tidak Boleh Dipakai Mudik, Ini Dibeli dari Uang Rakyat

Merujuk pada arus mudik sebelum pandemi, antrean bisa mencapai 2 kilometer hingga keluar pelabuhan.

Kendaraan yang mengantre terdiri dari truk, minibus, dan sepeda motor.

"Apalagi saat ini ada Tol Kayu Agung Palembang-Lampung sehingga jalur darat diminati. Mereka dari dan masuk ke Bangka menyeberang di Tanjung Kalian," ungkap Marhamzah.

Saat ini ada lima armada roro yang melayani rute Tanjung Kalian-Siapi-api.

Untuk itu, pemerintah membangun dermaga baru di Tanjung Ular Muntok. Tapi masih ada lahan yang harus dibebaskan.

Baca juga: 7,4 Juta Kendaraan Diprediksi Masuk Solo Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran

Arus masuk dan keluar Bangka, kata Marhamzah, bakal berimbang seiring dilonggarkannya syarat perjalanan dan tingginya animo masyarakat untuk pulang ke kampung halaman.

Dalam waktu bersamaan angkutan penerbangan diperkirakan tak berpengaruh signifikan terhadap lonjakan penumpang yang memang ingin bepergian menggunakan kendaraan pribadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Regional
Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Regional
Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Regional
Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Regional
Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Regional
Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Regional
Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Regional
Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com