Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Goreng Curah di Atas HET di Serang, Wamendag Minta Pemda Pastikan Jalur Distribusi Lancar

Kompas.com - 14/04/2022, 16:23 WIB
Rasyid Ridho,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga meninjau harga kebutuhan bahan pokok di Pasar Lama, Kota Serang, Banten. Kamis (14/4/2022).

Hasilnya, Jerry menemukan harga minyak goreng curah tidak sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET).

"Untuk minyak curah tadi saya lihat di dua lapak yang saya tinjau, dijual Rp20.000, ada yang Rp 17.000 dan Rp 16.000 per liter. Kalau HET nya kan Rp14.000 per liter atau Rp15.500 per kilogram, temuan ini menjadi masukan buat kami," ujar Jerry kepada wartawan di lokasi.

Baca juga: 300 Liter Minyak Goreng Curah Diduga Ditimbun Pengecer di Lampung, Dijaul di Atas HET

Meski begitu, Jerry mengharapkan para pedagang bisa menjual minyak goreng curah sesuai dengan ketentuan HET.

Jerry mengungkapkan, para pedagang mengeluh tidak bisa menjual minyak goreng curah sesuai HET karena harga dari agen atau distributor sudah mahal.

Untuk itu, Jerry meminta kepada pemerintah daerah untuk bersama-sama berkomitmen memastikan jalur distribusi minyak goreng curah bisa lancar.

"Kami berkomunikasi dengan stakeholder agar (harga) dari distributor hingga produsen untuk memastikan harga khususunya minyak curah sesuai HET. Kami berharap bisa dipatuhi oleh para pedagang dan distributor," beber Jerry.

Jika ada distributor yang terus membandel dengan menjual minyak goreng tidak sesuai HET, akan ada konsekuensinya. 

"Yang penting jangan sampai ada oknum yang menimbun. Kalau ada laporkan karena kita juga bekerjasama dengan aparat penegak hukum," tegas Jerry.

Stok aman

Sementara itu, stok kebutuhan pokok lainnya seperti telur, bawang merah, bawang putih, cabai, tepung, daging ayam, daging sapi, aman dengan harga stabil.

"Harga terpantau cukup stabil, pasokan juga aman, stok aman dalam rangka menyambut lebaran. Jangan sampai ada stok tidak aman," kata dia.

Salah satu pedagang minyak goreng curah di Pasar Lama, Kota Serang, Rachel mengaku menjual minyak goreng curah Rp 18.000 per liter.

Rachel menjual dengan harga lebih tinggi dari HET karena dari distributornya sudah mahal. 

"Pembeli juga pada ngeluh, kalau saya jual jual Rp14.000 per liter rugi dong. Kita dapat dari agennya saja sudah di atas itu," kata Rachel ditemui di tokonya.

Meski mahal, untuk  stok minyak goreng curah sampai lebaran masih aman dan kiriman lancar.

"Kalau stok aman walaupun permintaan pengiriman tidak sesuai, Saya minta 13 ton dikirim cuma 8 ton," tutup dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com