Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Kota Martapura

Kompas.com - 02/04/2022, 14:10 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Martapura adalah sebuah wilayah yang menjadi ibu kota Kabupaten Banjar di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Sebagai ibu kota kecamatan, berikut adalah profil Martapura lengkap dengan potensi daerahnya.

Baca juga: Banjir Rendam Polsek Martapura Timur di Banjar Kalsel, Semua Tahanan Dievakuasi

Profil Martapura

Daerah dengan nama resmi Martapura ini dikenal dengan julukan Kota Santri dan Kota Serambi Mekah di Provinsi Kalimantan Selatan.

Melansir laman kalsel.kemenag.go.id, julukan ini berawal dari maraknya kegiatan pendidikan agama Islam dan kegiatan santri-santri di Kota Martapura.

Baca juga: Hujan Deras Dua Hari, Banjir Rendam Ratusan Rumah di Bantaran Sungai Martapura Kalsel

Sebagai Kota Santri, para santri di Kota Martapura terutama dari Pondok Pesantren Darussalam juga berperan dalam kegiatan dakwah dan pembinaan umat.

Tak hanya itu, namun keberadaan ulama juga memiliki peran dalam beberapa kebijakan di daerah seperti Perda Ramadhan, Perda Jum’at Khusyuk dan Perda Khatam Al-Qur’an.

Martapura yang kemudian dikenal sebagai pusat pergerakan pemikiran Islam yang disegani dan basis pendidikan Islam di Kalsel membuatnya memiliki sebutan Serambi Mekkah.

Baca juga: Perahu Terbalik Saat Mencari Ikan, Nelayan Hilang di Sungai Martapura Kalsel

Geografi

Dilansir dari Kecamatan Martapura dalam Angka 2021 yang dikeluarkan BPS, letak Martapura secara astronomis berada di antara 3°42923 Lintang Selatan dan 114°87679 Bujur Timur.

Terkait dengan lokasinya, Martapura masuk ke dalam zona Waktu Indonesia Tengah (WITA).
Luas wilayah Kota Martapura adalah 42.03 kilometer persegi dengan tinggi 63.0 mdpl.

Batas wilayah Martapura adalah bagian Utara berbatasan dengan Kecamatan Martapura Timur dan Astambul, bagian Selatan berbatasan dengan Kota Banjar Baru, bagian Timur Kecamatan berbatasan dengan Karang Intan, dan bagian Barat berbatasan dengan Kecamatan Martapura Barat.

Demografi

Mengutip rilis BPS dalam publikasi Kecamatan Martapura dalam Angka 2021, jumlah penduduk di tahun 2020 mencapai 121.153 jiwa.

Dengan jumlah penduduk dan luas wilayah tersebut, maka kepadatan penduduk di Martapura mencapai 2.883 jiwa per kilometer persegi.

Sementara, laju pertumbuhan penduduk di Martapura antara tahun 2010 - 2020 adalah 1,73 persen.

Kebudayaan

Martapura merupakan wilayah multi etnis dengan penduduk mayoritas dari suku Banjar, dan disusul dengan suku pendatang seperti Suku Jawa, suku Sunda, suku Dayak, dan masih banyak lagi.

Suku Banjar dikenal dengan budayanya yang dipengaruhi oleh keberadaan sungai sebagai pusat kebudayaan dan peradaban yang menjadi corak budaya di Kota Martapura.

Masjid Agung Al Karomah yang terletak di pusat Kota Martapura.SHUTTERSTOCK/onyengradar Masjid Agung Al Karomah yang terletak di pusat Kota Martapura.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Air Terjun Lubuk Hitam di Padang: Daya Tarik, Keindahan, dan Rute

Air Terjun Lubuk Hitam di Padang: Daya Tarik, Keindahan, dan Rute

Regional
Motif Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Pelaku Terlanjur Malu

Motif Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Pelaku Terlanjur Malu

Regional
Nasib Pilu Siswi SMP Diperkosa Ayah Kandung Usai Mengadu Dicabuli Kekasihnya

Nasib Pilu Siswi SMP Diperkosa Ayah Kandung Usai Mengadu Dicabuli Kekasihnya

Regional
Viral, Video Bocah 5 Tahun Kemudikan Mobil PLN, Ini Kejadian Sebenarnya

Viral, Video Bocah 5 Tahun Kemudikan Mobil PLN, Ini Kejadian Sebenarnya

Regional
Detik-detik TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Hasil Kerja 9 Tahun di Hongkong

Detik-detik TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Hasil Kerja 9 Tahun di Hongkong

Regional
Menanti Pemekaran Indramayu Barat, Antara Mimpi dan Nyata

Menanti Pemekaran Indramayu Barat, Antara Mimpi dan Nyata

Regional
Pelaku Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Ditangkap, Sempat Kabur ke Ngawi

Pelaku Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Ditangkap, Sempat Kabur ke Ngawi

Regional
Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Regional
Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Regional
Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Regional
Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Regional
Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Regional
Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Regional
Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com