Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu Babi Hutan, Siswa SMA Malah Temukan Jasad Tukang Ojek yang Hilang 9 Hari

Kompas.com - 18/03/2022, 18:35 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Epi Oematan (16), siswa SMA asal Desa Binaus, Kecamatan Mollo Tengah, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), NTT tak sengaja menemukan jasad Noantu Da Costa (31), seorang tukang ojek yang telah hilang selama sembilan hari.

Epi menemukan jasad Noantu dengan kondisi dipenuhi belatung dan sebagian tinggal tengkorak di kawasan Hutan Oemusi, Desa Noinbila, Kecamatan Mollo Selatan, Jumat (18/3/2022) saat sedang berburu babi hutan.

"Mayat itu ditemukan oleh seorang pelajar SMA," kata Kasat Reskrim Polres TTS Iptu Mahdi Dejan Ibrahim kepada Kompas.com, Jumat sore.

Baca juga: Diduga Oleng Bawa 8 Kardus Barang, Pedagang Ikan Kering Tewas Ditabrak Truk

Dejan menuturkan, awalnya Epi sedang mencari babi hutan hingga tak sengaja menemukan tubuh Noantu di hutan Oemusi.

Epi kemudian memberitahukan kepada kakaknya, Hiram Oematan (29) seorang ASN yang bekerja di Dinas Pertanian Kabupaten TTS.

Hiram langsung mendatangi hutan tersebut untuk memastikan kebenaran informasi yang disampaikan adiknya. 

Dia pun melihat jasad Noantu, sehingga langsung memberitahukan kepada aparat desa dan dilanjutkan ke polisi. 

Tim identifikasi Polres TTS bersama anggota Polsek Siso melakukan olah tempat kejadian perkara.

Polisi lalu berkoordinasi dengan masyarakat mengenai identitas mayat tersebut.

Baca juga: Disambar Petir Saat Ikat Rumput Laut, Seorang IRT di NTT Tewas

Sekitar pukul 11.30 Wita, istri Noantu, Teresa Soares, datang dan melihat pakaian yang dikenakan jasad tersebut ternyata milik suaminya yang sudah sembilan hari hilang dari rumah.

"Noanto Da Costa sebagai ojek keluar dari rumah pada Rabu t9 Maret 2022 sekitar pukul 07.00 Wita untuk mangkal di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten TTS," kata Dejan.

Saat keluar rumah, Noanto mengendarai sepeda motor Honda Revo warna biru dengan nomor polisi DH 4755 CE.

Teresa ternyata sempat melapor ke Polres TTS terkait keberadaan suaminya yang sudah lebih dari sepekan tak pulang. 

Baca juga: Buron Kasus Korupsi Dermaga NTT Ditangkap di Aceh Usai Kabur 6 Tahun

Dari hasil visum et repertum luar yang dilakukan oleh dokter RSUD Soe, pada bagian kepalanya sudah tidak utuh, tempurung kepala retak dan terlepas bagian depan atas, terdapat retakan bagian kepala kiri.

Sebagian tubuhnya, kata Dejan, juga sudah tak utuh.

"Saat ini kita masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus ini," ujar dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Regional
SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

Regional
Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Regional
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Regional
Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Regional
Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Regional
Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Regional
Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Regional
Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Regional
150 Kios di Pasar Cipungara Subang Hangus Terbakar, Damkar Kesulitan Padamkan Api

150 Kios di Pasar Cipungara Subang Hangus Terbakar, Damkar Kesulitan Padamkan Api

Regional
Sebanyak 78.572 Keluarga Berisiko Stunting di Bengkulu

Sebanyak 78.572 Keluarga Berisiko Stunting di Bengkulu

Regional
Nyamar Jadi Sopir Ojek Online, Pria di Malang Curi Tas Pemilik Warung Nasi

Nyamar Jadi Sopir Ojek Online, Pria di Malang Curi Tas Pemilik Warung Nasi

Regional
Polresta Cirebon Siaga Kepadatan Pemudik Awal Saat 'Long Weekend'

Polresta Cirebon Siaga Kepadatan Pemudik Awal Saat "Long Weekend"

Regional
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya

Regional
Berawal dari Rebutan Lahan, Peternak Bebek di Klaten Tewas Usai Adu Jotos dengan Rekannya

Berawal dari Rebutan Lahan, Peternak Bebek di Klaten Tewas Usai Adu Jotos dengan Rekannya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com