Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konjen Australia Temui Kapolda Maluku, Ini yang Dibicarakan

Kompas.com - 18/03/2022, 16:37 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Konsulat Jenderal (Konjen) Australia di Makassar Bronwyn Robbins menemui Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen Pol Lotharia Latif di kantor Polda Maluku, Jumat (18/3/2022).

Dalam pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Kapolda Maluku itu, Bronwyn Robbins meminta dukungan Polda Maluku dalam melaksanakan tugas konsulat di Indonesia bagian timur.

Baca juga: Rekonstruksi Pembunuhan Siswi SMK di Maluku Dijaga 150 Polisi, Tersangka Perankan 52 Adegan

Dalam pertemuan dengan Konjen Australia itu, Kapolda ikut didampingi sejumlah pejabat Polda Maluku.

“Terima kasih kepada Kapolda Maluku atas kesempatan bersilaturahmi hari ini," kata Bronwyn dalam pertemuan itu, Jumat.

Ia mengaku, kerap mendatangi Provinsi Maluku. Namun, kali ini konsulat langsung melakukan kunjungan resmi ke Polda Maluku untuk berkonsultasi.

“Konsulat Jenderal Australia memiliki tugas untuk berkonsultasi dengan Indonesia Bagian Timur,” sebutnya.

Dia mengungkapkan, kunjungannya ke Maluku juga dalam rangka mempererat hubungan kerja sama Australia dengan Indonesia bagian timur, khususnya di Maluku, dalam bidang pendidikan, ekonomi, pariwisata yang berkelanjutan, masyarakat dan hubungan kepolisian (International Police).

“Hubungan kepolisian antara Australia dan Indonesia sangat penting. Kami bertanggung jawab dalam berkonsultasi untuk menangani permasalahan warga negara Australia yang berada di Indonesia," sebutnya.

Bronwyn pun berharap adanya dukungan kerja sama dari Polda Maluku dalam melaksanakan tugas-tugas konsulat di Indonesia bagian timur.

Sementara itu, Kapolda Maluku menyampaikan terima kasih dan apresiasinya atas kunjungan resmi dari Konjen Australia dan staf ke Polda Maluku.

"Selamat datang di Provinsi Maluku khususnya di Kota Ambon. Selamat datang juga di Markas Komando Kepolisian Daerah Maluku,” kata Kapolda yang kemudian memperkenalkan para Pejabat Utama Polda Maluku yang hadir.

Latif mengaku senang setelah menerima surat dari Konjen Australia yang ingin mengetahui lebih dalam lagi tentang Maluku.

“Pertemuan ini sangatlah penting. Banyak sekali kerjasama yang telah dilakukan antara Australia Dan Indonesia. Provinsi Maluku memilik banyak suku adat dan banyak kelompok masyarakat," ucapnya.

Latif juga menyampaikan, Provinsi Maluku memiliki keterbatasan dalam menjangkau sejumlah daerah di pulau-pulau. Sebab, tidak semua kabupaten memiliki bandara dan hanya memiliki pelabuhan apalagi jika kondisi cuaca buruk.

Di sisi lain, Kapolda mengaku pencapaian vaksinasi di Maluku saat ini telah mencapai target 70 persen, meski memiliki kendala geografis yang sulit untuk dijangkau.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Sulteng, Sultra, Maluku, Malut, Papua, dan Papua Barat 17 Maret 2022

“Peran Polri dalam penanganan Covid-19 yaitu melaksanakan himbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi dan melaksanakan vaksinasi setiap hari," sebutnya.

Saat ini, Kapolda mengaku pihaknya terus meningkatkan kesadaran hukum bagi masyarakat dalam menyelesaikan masalah tanpa kekerasan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com