Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jateng Rawan Bencana, Ganjar Minta Daerah Rajin Akses Informasi BMKG

Kompas.com - 17/03/2022, 05:37 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, meminta kepala daerah dan jajarannya, tidak terkecuali relawan dan masyarakat, untuk rajin mengakses informasi cuaca dari Badan Meteorolgi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Hal itu penting mengingat curah hujan sangat tinggi beberapa waktu terakhir, sehingga memicu bencana alam seperti banjir dan tanah longsor di sejumlah wilayah. 

"Maka saya minta semua untuk mengakses informasi BMKG, yang urusan jalan silakan patroli karena banyak jalan yang remuk, yang urusan air saya minta juga patroli karena kondisi air di beberapa sungai meluap," terang Ganjar, usai menghadir peresmian kantor Bank Jateng Cabang Mungkid, Kabupaten Magelang, pada Rabu (16/3/2022). 

Baca juga: Ganjar Ajak Kepala Daerah Belanjakan Anggaran Negara untuk UMKM

Seusai kegiatan tersebut, Ganjar bertolak ke lokasi musibah banjir di Kabupaten Purworejo dan Kebumen. Pihaknya telah meminta seluruh elemen bersiap-siaga. 

"Saya minta BPBD siaga, kemudian pangannya, rakyat jangan sampai kesulitan. Saya kira soal antisipasi, maupun distribusi, teman-teman di daerah sudah lincah," tutur Ganjar. 

Dia mengatakan, para pengungsi juga sudah berangsur meninggalkan lokasi pengungsian, seperti di Kebumen, Banyumas dan Purworejo.

Sementara itu, Bupati Magelang Zaenal Arifin menambahkan, upaya antisipasi atau mitiasi bencana sudah dilakukan mengingat wilayahnya termasuk daerah yang rawan bencana alam. 

Baca juga: Air dan Tanah yang Dibawa Ganjar ke IKN Berasal dari Gunung Lawu dan Tidar

Zaenal mencontohkan, sister village (desa bersaudara) yang sudah diterapkan di daerah-daerah rawan bencana erupsi Gunung Merapi. 

"kita ada di daerah rawan bencana, ini menjadi kewaspadaan kita bersama juga pemda dan lainnya sehingga perlu untuk saling mengingatkan dan antisipasi," ujar Zaenal. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com