Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

517 Hektare Lahan Pertanian di Magelang Terdampak Abu Vulkanik Gunung Merapi

Kompas.com - 12/03/2022, 10:38 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Sekitar 517 hektar lahan pertanian terdampak hujan abu vulkanik Gunung Merapi yang terjadi pada 9-10 Maret lalu.

Ratusan hektar lahan itu tersebar di tiga desa di wilayah Kecamatan Dukun dan satu desa di Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Untuk di Kecamatan Dukun antara lain Desa Paten, Sengi dan Krinjing, berupa lahan tanaman cabai, tomat, bunga kol dan caisim (sawi hijau).

Baca juga: Beredar Video Sejumlah Pemuda Datangi Lokasi Material Awan Panas Gunung Merapi, BPPTKG Larang Warga Mendekat

"Tiga desa di Kecamatan Dukun ini memang dekat dengan (puncak) Merapi jadi terdampak," kata Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Pertanian dan Pangan, Kabupaten Magelang, Ade Sri Kuncoro Kusumaningtiyas, kepada wartawan di kantornya, Jumat (11/3/2022).  

Ade merincikan, di Desa Paten meliputi lahan cabai seluas 35 hektar, tomat 30 hektar, bunga kol 15 hektar dan caisim 13 hektar.

Kemudian untuk Desa Krinjing, meliputi lahan cabai 57 hektar, tomat 46 hektar, kol bunga 40 hektar dan caisim 20 hektar.

Sedangkan di Desa Sengi lahan yang terdampak antara lain lahan cabai rawit 81 hektar, cabai keriting 45 hektar, tomat 36 hektar, buncis 31 hektar, sawi 29 hektar dan tanaman kopi 5 hektar.

Adapun di Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, lahan yang terdampak meliputi lahan cabai 30 hektar, tomat 2 hektar dan kol bunga 2 hektar. 

Baca juga: Volume Kubah Lava Tengah Gunung Merapi Berkurang akibat Awan Panas Guguran

Menurut Ade, intensitas hujan abu vulkanik Merapi termasuk kriteria sedang. Beruntung tidak lama kemudian ada hujan air sehingga dapat membantu membersihkan abu yang menempel di tanaman-tanaman petani.

"Ada hujan selama dua hari dengan intensitas sedang, tetapi dalam tempo yang lama, sehingga dapat membersihkan lahan-lahan, terutama di tiga desa yang terdampak abu vulkanik,” ujar Ade. 

Selain itu, para petani juga membersihkannya dengan cara manual, yakni menyemprot air dan menggoyang-goyangkan tanaman.

Tindakan ini harus segera dilakukan mengingat abu vulkanik yang menempel pada tanaman bersifat merusak. 

“Cara membersihkannya dengan disemprot air dengan kecepatan (intensitas) tinggi. Kemudian pohon digoyang-goyangkan," katanya.

Baca juga: Warga Lereng Gunung Merapi di Klaten Digitalisasi Surat Berharga agar Tak Terbakar Saat Erupsi

Sebelumnya diberitakan, peningkatan aktivitas Gunung Merapi berupa awan panas guguran yang terjadi pada Rabu (9/3/2022) malam menyebabkan sekitar 10 desa diguyur hujan abu vulkanik intensitas ringan hingga sedang. 

Sepuluh desa tersebut yakni Desa Paten, Sengi, Krinjing, Ngargomulyo, Keningar, dan  Sewukan (Kecamatan Dukun). Kemudian Desa Ketep, Gantang, Jati dan Soronalan (Kecamatan Sawangan).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Dilanda Kekeringan, 2 Hektar Persawahan Lembor Manggarai Barat Terbakar

Dilanda Kekeringan, 2 Hektar Persawahan Lembor Manggarai Barat Terbakar

Regional
Perundungan di Cilacap: Pelaku adalah Kakak Kelas Korban yang Jadi Ketua 'Barisan Siswa'

Perundungan di Cilacap: Pelaku adalah Kakak Kelas Korban yang Jadi Ketua "Barisan Siswa"

Regional
Cekcok dengan Istri Usai Mabuk Miras, Suami di NTT Bakar Rumahnya

Cekcok dengan Istri Usai Mabuk Miras, Suami di NTT Bakar Rumahnya

Regional
Cerita Lengkap Siswa SD di Ende Meninggal Usai Makan Bangkai Daging Anjing yang Dibakar

Cerita Lengkap Siswa SD di Ende Meninggal Usai Makan Bangkai Daging Anjing yang Dibakar

Regional
Sederet Fakta Kasus 'Bullying' Murid SMP di Cilacap, Pelaku Hampir Dihajar Massa

Sederet Fakta Kasus "Bullying" Murid SMP di Cilacap, Pelaku Hampir Dihajar Massa

Regional
[POPULER REGIONAL] Kapolres Purworejo Dicopot, Ada Apa? | Kasus Perundungan Siswa di Cilacap

[POPULER REGIONAL] Kapolres Purworejo Dicopot, Ada Apa? | Kasus Perundungan Siswa di Cilacap

Regional
Situasi Dirasa Aman, Trigana Air Buka Kembali Penerbangan ke Oksibil

Situasi Dirasa Aman, Trigana Air Buka Kembali Penerbangan ke Oksibil

Regional
M Haris Jadi Pj Bupati Bangka, Fokus Atasi Stunting hingga Kemiskinan

M Haris Jadi Pj Bupati Bangka, Fokus Atasi Stunting hingga Kemiskinan

Regional
Polisi Pastikan 2 Pelaku Perundungan Siswa SMP di Cilacap Diproses Hukum

Polisi Pastikan 2 Pelaku Perundungan Siswa SMP di Cilacap Diproses Hukum

Regional
Cakupan JKN Sumatera Barat di Bawah Nasional

Cakupan JKN Sumatera Barat di Bawah Nasional

Regional
Polisi Amankan 5 Remaja Kasus 'Bullying' Murid SMP di Cilacap, 2 Jadi Terduga Pelaku

Polisi Amankan 5 Remaja Kasus "Bullying" Murid SMP di Cilacap, 2 Jadi Terduga Pelaku

Regional
Baru Kenal 2 Minggu, Pria Hantam Wanita dengan Tabung Gas hingga tewas di Vila Pangalengan

Baru Kenal 2 Minggu, Pria Hantam Wanita dengan Tabung Gas hingga tewas di Vila Pangalengan

Regional
Tetangga Korban Emosi, Pelaku 'Bullying' Murid SMP di Cilacap Nyaris Di-massa

Tetangga Korban Emosi, Pelaku "Bullying" Murid SMP di Cilacap Nyaris Di-massa

Regional
Mengenal Pohon Pule, Pohon Iblis Berharga Fantastis yang Kaya Manfaat

Mengenal Pohon Pule, Pohon Iblis Berharga Fantastis yang Kaya Manfaat

Regional
Lewat 'Boga Tresna Werdha', Pemkab Jembrana Salurkan Makanan Bergizi untuk Lansia Terlantar

Lewat "Boga Tresna Werdha", Pemkab Jembrana Salurkan Makanan Bergizi untuk Lansia Terlantar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com